Kamu bosen dengerin perbincangan soal film yang lagi nge-trend saat ini? Mau nonton film-film drama atau thriller yang punya visual dan alur cerita yang mengagumkan atau lagi ingin menambah koleksi tontonan film kamu jadi lebih unik dan menarik? Ini dia beberapa rekomendasi film anti-mainstream yang bisa bikin selera film kamu makin luas.

1. Incendies (2010).

5 Film thriller terbaik ini wajib ditonton, ceritanya anti-mainstream

Film garapan sutradara Denis Villeneuve ini merupakan salah satu film yang gak boleh kamu lewatin! Menceritakan kisah kehidupan Nawal Marwan, seorang refugee yang berasal dari sebuah desa kristen di negara fiksi bernama 'Fuad', yang meninggal dalam keadaan terdiam secara misterius di hari-hari terakhirnya. Nawal meninggalkan surat wasiat yang berisikan permintaannya untuk dikuburkan telanjang dengan posisi wajah menghadap ke bawah,away from the world,dan dua buah surat yang ditujukan kepada ayah dan saudara yang tidak pernah diketahui kedua anak kembar tersebut.

Hanya berbekal foto masa kecil Nawal dan paspornya, Jeanne dan Simon masuk ke dalam masa lalu sang Ibu yang tumbuh dan berjuang pada saat konflik sedang berkecambuk di Fuad. Lantas apa rahasia masa lalu sang Ibu yang membuatnya terdiam hingga ajal menjemput? Semua akan terjawab melalui plot cerita yang bener-bener membuat kamu kagum, ditambah akting pemain yang luas biasa, keindahan sinematografi, dansoundtrack film yang apik. Meskipun film ini terkesan berat dengan berbagai simbolisme dan pelajaran moralitas, dijamin membuat kamu merasa kagum denganmasterpieceini.

2. Synecdoche, New York (2008).

5 Film thriller terbaik ini wajib ditonton, ceritanya anti-mainstream

Pernah gak sih kalian nonton Eternal Sunshine of the Spotlessmind? Yup film yang bisa dibilang merupakan film favorit hampir seluruh orang ini merupakan karya sutradara Charlie Kaufman. Karya-karya Kaufman terbilang unik dan sangat jenius, termasuk karyanya yang berjudul Synecdoche, New York. Bercerita mengenai Caden Cotard seorang sutradara teater yang tinggal di New York bersama sang istri, pelukis Adele Lack, dan seorang anak berumur empat tahun bernama Olive. Bosan dengan kehidupannya, Caden memutuskan untuk berselingkuh dengan penjual tiket bioskop bernama Hazel. Sayang saat menyadari kesalahan yang dibuatnya, Adele memutuskan untuk pergi dan membawa Olive ke Berlin. Kesedihan demi kesedihan pun mulai terjadi pada kehidupan Caden, hingga suatu waktu sang sutradara mendapatkan beasiswa 'MacArthur Fellowship'untuk mewujudkan mimpi artistiknya. Dari sinilah Caden memiliki ide gila untuk membuat teater besar yang mencakup seluruh kehidupan orang-orang yang ada di New York, termasuk keluarganya.

Eits jangan salah, plot demi plot yang dibuat Kaufman berhasil membuat penonton sulit membedakan mana kenyataan dan mana pementasan yang dilakukan. Scoring musik yang indah dengan lantunan jazz-blues yang dapat kalian dengar sepanjang film dan pesan-pesan kehidupan, kesepian, penyesalan dan kekhawatiran manusia akan membuat kamu tidak dapat berhenti untuk menonton film jenius ini!

3. Dogville (2003).

5 Film thriller terbaik ini wajib ditonton, ceritanya anti-mainstream

Siapa di sini yang suka sama karya-karyanya Lars von Trier? Kalau kalian suka dengan pembawaan film yang lambat namun pasti, film-film garapan Lars von Trier wajib untuk ditonton. Salah satu karya terbaiknya adalah Dogville. Film ini mengikuti kisah Grace, seorang wanita yang dikejar-kejar oleh sekelompok gengster. Tom, pemuda desa Dogville yang mendengar suara tembakan gengster tersebut berhasil menyelamatkan Grace dan membawanya ke desa. Warga desa Dogville menawarkan Grace untuk tinggal bersama mereka demi keamanannya dengan syarat Grace harus membantu meringankan pekerjaan setiap warga. Dengan populasi yang hanya terdiri dari 20 orang tentu saja Grace dengan senang hati menerima persyaratan tersebut. Namun sayang, lambat laun barulah ketahuan sifat penduduk Dogville. Kehadiran Grace yang merupakan orang asing membagi kelas baru dalam sistem sosial di Dogville, hingga akhirnya Grace dipaksa menjadi budak desa.

Kalian akan ikut larut dan bersimpati dengan nasib buruk yang dialami Grace sepanjang film. Cerita yang sangat bagus dan sayang kalau harus dilewatkan, apalagi akting Nicole Kidman yang menakjubkan pasti gak akan nyesel deh nontonnya. Film ini meperlihatkan bagaimana manusia bisa berubah menjadi seorang yang egois dan serakah seperti layaknya binatang, hence the title.

4. Bird of Passage (2018).

5 Film thriller terbaik ini wajib ditonton, ceritanya anti-mainstream

Salah satu film yang mendapat penghargaan Academy Awards sebagai best foreign movie ini merupakan sebuah film drama kultur dan tradisi. Bercerita tentang kisah masyarakat adat Wayuu dan kisah nyata mereka mengenaidrug war yang terjadi tahun 1960-1980. Cerita menarik mengenai bagaimana suku pedalaman melakukan kontak dengan dunia luar melalui narkoba dan pandangan-pandangan mereka mengenai kehidupan.

Kisah ini diungkapkan melalui cerita mengenai Rapayet, pemuda miskin masyarakat adat Wayuu yang jatuh cinta dengan wanita bernama Zaida. Sayang untuk menikahi Zaida, Rapayat diharuskan membayar mas kawin berupa hewan-hewan ternak seperti sapi dan kambing serta perhiasan. Di tengah keputusasaanya, Rapayet bertemu dengan sekelompok gringos yang mencoba untuk membeli marijuana dari penduduk lokal, sejak itu dimulailah bisnis Rapayet menjual marijuana agar bisa menikahi Zaida. Film ini memiliki visual dan sinematik yang sangat bagus, penuh dengan adegan yang poetic dan bumbu kekerasan yang tidak berlebihan.

5. Children (2011).

Film drama misteri asal Korea Selatan ini juga wajib banget untuk ditonton. Adaptasi kisah nyata hilangnya lima orang anak di Korea Selatan yang dikenal dengan nama 'the disappearance of the frog children' yang hingga sampai saat ini tidak dapat dipecahkan kasusnya.

Bercerita mengenai lima orang anak asal Daegu yang pergi ke sebuah gunung untuk mencari kodok, namun sayangnya mereka tidak pernah kembali ke rumah. Banyak pihak yang berpikir kasus ini terjadi sebagai pengalihat isu politik yang berdekatan dengan hilangnya korban. Polisi menurunkan hingga 300.000 orang untuk melakukan pencarian terhadap para korban, namun tidak membuahkan hasil. Hingga akhirnya seorang jurnalis bernama Kang Ji-seung ditugaskan untuk mencari tahu mengenai kasus ini bersama dengan seorang profesor. Mereka berteori bahwa pembunuh kelima anak tersebut adalah orang tua salah satu korban dan mayat mereka dikubur di rumah, namun sayang teori mereka tidak dapat dibuktikan. 10 tahun kemudian tanah longsor melanda kota dan mereka menemukan tengkorang kelima anak tersebut tak jauh dari lokasi pencarian. Sang jurnalis akhirnya menyelidiki kembali kasus ini dan menemukan fakta yang sangat mencengangkan.

Sama seperti film-film sebelumnya yang ada dilistini, Children memiliki cerita yang sangat tragis dan sarat akan pelajaran hidup. Perlahan tapi pasti, film ini akan membawa kalian ke dalamrollercoaster emosi.So, buckle up and enjoy the ride!

Nah, itu dia film-film anti-mainstream yang harus banget kamu tonton, jadi tunggu apalagigrab your popcorn and enjoy the show!