Dunia gemerlap keartisan menjadi bias bagi banyak orang. Banyak orang menganggap jika kemewahan dan popularitas mudah didapat saat telah menjadi seorang artis. Sehingga tak jarang banyak di antaranya yang menjadikan artis sebagai sebuah cita-cita dan berusaha sekuat tenaga untuk meraihnya.

Namun, tak sedikit pula yang memilih hengkang dari dunia hiburan setelah sekian lama berkecimpung. Alasannya beragam, merasa lelah, jenuh, hingga fokus pada bidang pekerjaan lain.

Seperti yang terjadi pada beberapa seleb Tanah Air berikut ini. Mereka memutuskan tak lagi terjun jadi seorang artis dan memilih menjadi seorang Pegawai Negeri Sipil (PNS). Hmm siapa saja? Berikut di antaranya.

1. Fryda Luciana.

4 Seleb Tanah Air ini pilih jadi Pegawai Negeri Sipil

Foto: Instagram.com/makeup_cp

Bagi sebagian orang mungkin asing dengan nama Fryda Luciana. Namun bagi pencinta tembang tahun 90-an pasti tahu dengan sosok wanita cantik ini. Ia adalah pelantun tembang Segala Rasa Cinta serta tembang Rindu yang didaur ulang oleh Agnez Mo. Lama tak nampak, ternyata lulusan Monash University Australia ini sudah jadi PNS. Dia bekerja di Kementrian Sekretariat Negara.

2. Edwin Manansang.

4 Seleb Tanah Air ini pilih jadi Pegawai Negeri Sipil

Foto: Instagram.com/edmanans

Pembawa acara sekaligus mantan anggota boy band grup Trio Libels ini lama tak terlihat di layar kaca. Setelah sebelumnya kerap menjadi pembawa acara, kini pemilik nama lengkap Edwin Rizal Manansang ini sukses menjadi seorang PNS dengan jabatan yang tinggi, yaitu pejabat Eselon II di Kemenko Perekonomian. Posisinya adalah Asisten Deputi Kerjasama Ekonomi Multilateral dan Pembiayaan.

3. Shirley Malinton.

4 Seleb Tanah Air ini pilih jadi Pegawai Negeri Sipil

Foto: Instagram.com/kumparan.com

Cantik dan berprestasi, itulah gambaran dari Shirley Malinton. Wanita cantik ini kerap menjadi lawan main di film-film Trio Warkop pada tahun 80 sampai 90-an. Memiliki cita-cita menjadi seorang diplomat, Shirley mengejar mimpinya tersebut. Hingga pada akhirnya ia bergabung dengan Departemen Luar Negeri Shirley pernah bertugas di Kedubes RI yang ada di Roma, Konsulat Jenderal RI di Toronto, dan kini menjalankan tugasnya di Konsulat Jenderal RI di Chicago sebagai Konsul Fungsi Penerangan, Sosial dan Budaya.

4. Ellen eks Cherrybelle.

4 Seleb Tanah Air ini pilih jadi Pegawai Negeri Sipil

Foto: kumparan.com

Perempuan cantik, Ellen Nita Vindriana pernah menjadi anggota girl band Cherrybelle namun memutuskan hengkang pada tahun 2016 lalu. Pernah merampungkan pendidikan di bidang manajemen akuntansi Politeknik Negeri, sekarang dia mengabdikan diri menjadi seorang PNS dan sebagai dosen di kampus yang menjadi almamaternya itu.