Brilio.net - Kamu yang suka makan roti, jangan lupa mencoba roti isi kacang tanah. Pasalnya, jenis roti yang satu ini tak hanya menawarkan kenikmatan di lidah semata, namun nutrisinya baik untuk tubuh.

Seperti namanya, kacang tanah ini berasal dan tumbuh dari bawah tanah. Tanaman ini mengandung asam folat, zinc, vitamin E dan B6, kalsium, dan zat besi.

Kacang tanah juga kerap diolah jadi kacang goreng atau dipanggang. Nggak heran jika menu ini jadi camilan favorit keluarga, cocok dinikmati sambil kumpul dan santai bersama. Kelezatan kacang tanah ini juga nggak kalah dengan kacang sekelas mede atau almond, yang punya harga mahal lho.

Daripada beli di luar, mending kamu masak sendiri saja di dapur. Selain lebih hemat, tingkat gizi dan kebersihannya juga bisa kamu pantau. Tidak perlu bingung repot akan bahannya. Cukup memakai bahan dasar kue biasa, seperti tepung terigu, telur, dan margarin. Kalau tak ada oven, kamu bisa pakai alternatif teflon antilengket.

Hmmm, tapi resepnya susah nggak sih?

Dirangkum brilio.net pada Jumat (5/6), berikut 9 resep roti isi kacang tanah super enak yang empuk dan praktis.

1. Roti kacang merah.

roti isi kacang instagram

foto: Instagram/@rotikuebolu



Bahan:
- 500 gram tepung terigu protein tinggi
- 1 butir telur (kocok lepas)
- 250 ml susu cair hangat
- 4 sdm margarin
- 4 sdm gula pasir
- 7 gram ragi instan (2 1/4 sdt)
- 1/2 sdt garam
- topping kacang merah secukupnya
- pasta kacang merah (bulatkan masing-masing 20 gram)

Cara membuat:
1. Campur susu hangat, ragi instan, dan gula pasir. Aduk rata.
2. Diamkan 10 menit sampai muncul.
3. Masukkan ragi ke tepung terigu, lalu masukkan telur. Aduk rata.
4. Tambahkan mentega dan garam. Aduk sampai adonan tidak menempel. Bulatkan adonan, tutup dengan plastic wrap. Simpan ke kulkas minimal 5 jam.
6. Keluarkan adonan, gepuk adonan. Bulatkan lagi, diamkan pada suhu ruangan selama 1 jam sampai mengembang lagi 2x lipat.
7. Bagi adonan jadi bola-bola kecil. Pipihkan, letakkan pasta kacang merah di atasnya. Tutup dan tunggu hingga membentuk bola. Gilas adonan, bentuk sesuai selera.
8. Diamkan lagi selama 30-60 menit. Taburi wijen.
9. Panggang selama 15 menit.


2. Roti kacang spesial.

roti isi kacang instagram

foto: Instagram/@lysa_tangkulung



Bahan:
- 400 gram tepung komachi
- 100 gram tepung segitiga
- 2 butir telur
- 100 gram gula pasir
- 80 gram margarin ( butter )
- 2 sdm susu bubuk
- 8 gram garam
- 12 gram yeast
- 210 ml susu cair

Isian:
- Kacang tanah (gongseng atau goreng sampai matang, haluskan lalu campur gula dan garam)

Cara membuat:
1. Panaskan susu, campurkan semua bahan dan mixer hingga kalis.
2. Diamkan adonan hingga mengembang 2x lipat.
3. Bagi adonan jadi 25-27 gram, isi kacang. Bentuk sesuai selera. Diamkan lagi sampai mengembang 2x lipat kembali.
4. Panaskan pada oven 15 menit atau sampai matang.
5. Keluarkan roti, olesi butter.


3. Roti jala isi cokelat kacang.

roti isi kacang instagram

foto: Instagram/@ecka.y



Bahan roti:
- 400 gram tepung komachi ( tepung protein tinggi -cakra kembar emas)
- 100 gram tepung segitiga
- 2 butir kuning telur
- 100 gram gula pasir
- 80 gram margarin ( butter )
- 2 sdm susu bubuk
- 8 gram garam
- 12 gram yeast
- 210 ml susu cair
- 2 tetes pasta moka

Isian:
Kacang tanah (tumbuk, campur gula pasir dan cokelat ceres)

Cara membuat:
1. Panaskan susu sampai berbuih. Campurkan semua bahan dan mixer hingga kalis. Diamkan hingga mengembang 2x lipat.
2. Bagi adonan jadi 50 gram, isi dengan bahan isian. Bentuk sesuai selera.
3. Untuk jala, ambil 100 gram adonan dasar roti. Campur dengan 2 tetes pasta moka. Gilas tipis, beri sayatan. Rentangkan dan tumpuk di adonan dasar. Lakukan sampai habis.
4. Diamkan adonan hingga mengembang 2x lipat kembali.
5. Panaskan di oven 15 menit.

4. Roti manis kacang tanah.

roti isi kacang instagram

foto: Instagram/@dapur.shanty__6



Bahan:
- 250 gram tepung cakra
- 100 gram tepung segitiga
- 70 gram gula pasir
- 5 gram ragi
- 2 sdm susu bubuk
- 1 telur utuh sedang (ambil kuning)
- 150 ml susu cair dingin
- 70 gram butter suhu ruang
- 1/2 sdt garam

Cara membuat:
1. Aduk semua bahan kering, masukkan telur. Tuang susu cair. Campur hingga setengah kalis.
2. Tuang butter cair dan masukkan garam. Mixer sampai kalis.
3. Diamkan sampai mengembang. Kempeskan adonan, timbang @50 gram, dan bulatkan.
4. Diamkan 15 menit, gilas dan balik.
5. Isi kacang tanah, bulatkan lagi. Diamkan hingga mengembang selama 40 menit. Olesi susu cair dan kuning telur.
6. Panggang selama kurang lebih 15-20 menit. Setelah matang olesi mentega.

5. Roti cokelat isi kacang hijau.

roti isi kacang instagram

foto: Instagram/@dhora_kusumadewi



Bahan:
- 300 tepung komachi
- 60 gram gula pasir
- 10 gram susu bubuk
- 5 gram ragi instan
- bahan cair (1 kuning telur + 50 gram whipping cream cair + susu cair dingin)
- 3 sdt cokelat bubuk
- 25 butter tawar
- 2 gram garam

Filling:
Pasta kacang hijau @35 gram, bulatkan

Cara membuat:
1. Campur tepung, gula pasir, susu bubuk, cokelat bubuk, dan ragi instan, aduk rata.
2. Tuangi campuran cairan, uleni hingga kalis.
3. Beri garam dan butter, uleni. Bulatkan, tutup dan diamkan hingga mengembang 2x lipat.
4. Kempiskan adonan, timbang @50 gram. Bulatkan lalu diamkan lagi selama 10 menit.
5. Gilas, isi dengan isian. Bulatkan lagi, gilas menipis, iris pinggirannya.
6. Tata pad loyang, tutup plastik wrap, dan diamkan sampai mengembang 2x lipat.
7. Olesi atasnya dengan susu, taburi wijen.
8. Panggang selama 25 menit. Angkat dan olesi butter.

6. Roti goreng kacang tanah.

roti isi kacang instagram

foto: Instagram/@serabi_soerabee



Bahan:
- 250 gram tepung segitiga biru premium
- 1 kuning telur
- 2 sdm mentega
- 1 sdt fernipan
- 2 sdm gula pasir
- sejumput garam

Isian:
- kacang tanah
- gula pasir
- air hangat

Cara membuat:
1. Untuk isian: Sangrai kacang, tumbuk hingga halus. Tambahkan gula dan air hangat.
2. Untuk biang, campurkan air hangat setengah gelas kecil dan gula beserta ragi. Aduk rata.
3. Campur tepung, telur, dan bahan biang. Aduk rata.
4. Masukan mentega dan sedikit garam, aduk hingga kalis.
5. Diamkan adonan selama 1 jam sampai mengembang 2 kali lipat. Kempiskan adonan dan bagi jadi 15 bagian.
6. Isi adonan dengan kacang tanah, diamkan sekitar 5-10 menit.
7. Goreng dengan api sedang sampai matang.

7. Bakpao kacang tanah.

roti isi kacang instagram

foto: Instagram/@bakpaochen



Bahan:
- 250 gram tepung
- 1 sdm ragi
- 50 gram gula pasir
- 125 ml air
- 25 gram mentega putih
- 1/4 sdt garam

Isian: (campur jadi satu)
- kacang tanah (sangrai)
- gula pasir
- sedikit air hangat

Cara membuat:
1. Campur tepung, ragi dan gula. Aduk rata.
2. Tuang air perlahan, uleni sampai setengah kalis.
3. Masukkan mentega putih dan garam. Uleni hingga kalis.
4. Letakkan di wadah, tutup dengan cling wrap.
5. Diamkan sekitar 40 menit hingga mengembang 2x lipat.
6. Kempiskan lalu uleni lagi sebentar. Bagi adonan @50 gram, bulatkan adonan.
7. Diamkan adonan selama 10 menit. Ambil adonan yang pertama, pipihkan dengan pin roll, beri isian dan bentuk sesuai selera.
8. Diamkan selama 30 menit.
9. Kukus selama 15 menit.

8. Bakpao cokelat kacang.

roti isi kacang instagram

foto: Instagram/@mscherval



Bahan kering:
- 350 gram tepung terigu protein rendah
- 75 gram tepung tangmien
- 4 gram (1 sdt)
- 1/2 sdt baking powder

Bahan cair:
- 1 butir putih telur
- 180 ml air es

Bahan tambahan:
- 30 gram margarin putih
- 1/4 sdt garam halus

Isian: (campur jadi satu)
- cokelat messes
- kacang sangrai digiling kasar
- gula pasir

Cara membuat:
1. Campur bahan kering, aduk rata. Masukkan sedikit demi sedikit bahan cair. Uleni hingga kalis.
2. Masukkan bahan tambahan, uleni hingga kalis. Diamkan selama 30 menit hingga mengembang 2x lipat.
3. Bagi adonan @50 gram. Bentuk dan beri bahan isian. Diamkan lagi selama 20 menit.
4. Kukus selama 10 menit.

9. Bolu kacang tanah.

roti isi kacang instagram

foto: Instagram/@littlefayola



Bahan:
- 2 genggam kacang tanah kupas
- 4 sdm terigu
- 6 sdm gula pasir
- 2 butir telur
- 1 sdt sp / tbm
- 1 bungkus kecil / 65 ml santan instan
- sejumput garam
- topping sesuai selera

Cara membuat:
1. Sangrai kacang, haluskan lalu sisihkan.
2. Kocok telur, sp, dan gula pasir sampai mengembang.
3. Masukkan terigu, tuang santan, dan beri garam. Kocok sampai rata.
4. Masukkan kacang yang sudah halus. Aduk rata.
5. Tuang ke loyang. Panggang selama 25 menit.
6. Beri topping sesuai selera.