5 Cara Agnez Mo jaga tubuh tetap bugar, rutin minum setengah galon air

5 Cara Agnez Mo jaga tubuh tetap bugar, rutin minum setengah galon air
foto: Instagram/@agnezmo

Brilio.net - Agnes Monica Muljoto atau biasa dikenal juga dengan nama Agnez Mo sudah memulai karier sebagai penyanyi sejak usia 6 tahun. Wanita kelahiran 1986 ini pun sudah go internasional dan tengah fokus berkarier di Amerika Serikat.

Dari dulu, pelantun lagu Matahariku ini memiliki penampilan yang selalu memukau. Untuk menunjang aksi panggungnya, memiliki tubuh sehat dan ideal jadi perhatian Agnez Mo. Nggak salah, kalau Agnez Mo begitu getol menjalankan gaya hidup sehat.

Pastinya tubuh bugarnya ini nggak didapat secara instan. Ia membutuhkan beberapa cara untuk dapat selalu tampil prima di atas maupun di luar panggung. Ia mengaku rutin berolahraga dan selalu menjaga makanan yang masuk ke tubuhnya.

"Yang paling penting sebenernya ya, bukan cuma fitnessnya tapi makanannya," ucap Agnez Mo dikutip dari kapanlagi.com.

5 Cara Agnez Mo jaga tubuh tetap bugar, rutin minum setengah galon air

INFOGRAFIS AGNEZ MO JAGA TUBUH TETAP BUGAR
© 2021 brilio.net/Bayu Kurniawan

Masih banyak lagi cara yang dilakukan Agnez Mo untuk selalu sehat. Berikut lima cara Agnez Mo jaga tubuh tetap bugar, dilansir BrilioFood dari berbagai sumber, Selasa (5/10).

1. Minum air putih.

5 Cara Agnez Mo jaga tubuh tetap bugar, rutin minum setengah galon air

foto: Instagram/@agnezmo

Untuk menjaga tubuh tetap terhidrasi setiap harinya memang butuh air putih yang cukup. Siapa sangka, ternyata Agnez Mo rutin meminum air putih minimal setengah galon setiap harinya, lho.

"Saya berusaha minum at least setengah galon sampai satu galon air setiap hari, olahraga itu sudah pasti," ungkapnya, mengutip liputan6.com.

2. Gym.

5 Cara Agnez Mo jaga tubuh tetap bugar, rutin minum setengah galon air

foto: Instagram/@agnezmo

Dirinya juga rajin berolahraga, sehingga tubuhnya selalu bugar. Salah satu olahraga yang ia gemari adalah gym. Makanya tubuh Agnez Mo begitu atletis dengan otot-otot yang kencang, bukan?

3. Lari.

5 Cara Agnez Mo jaga tubuh tetap bugar, rutin minum setengah galon air

foto: Instagram/@agnezmo

Selain pergi ke gym, ia juga senang lari untuk menunjang pola hidup sehatnya agar tetap bugar. Di sela kesibukannya, ia selalu menyempatkan untuk olahraga seperti lari atau gym minimal tiga kali dalam seminggu.

"Seminggu 3 sampai 4 kali, bisa enam hari sebenarnya, kalau lagi tight banget at least tiga kali," ungkap Agnez Mo.

4. Ngemil buah.

5 Cara Agnez Mo jaga tubuh tetap bugar, rutin minum setengah galon air

foto: Instagram/@agnezmo

Mengaku kurang suka camilan yang terlalu manis, Agnez Mo lebih memilih buah-buahan untuk dijadikan camilan setiap hari. Ia bisa mengonsumsi jenis buah apa saja, terutama yang ada pada rujak.

"Buah-buah yang biasanya ada di rujak," ungkapnya.

5. Mengonsumsi makanan yang tidak digoreng.

5 Cara Agnez Mo jaga tubuh tetap bugar, rutin minum setengah galon air

foto: Instagram/@agnezmo

Walaupun belum sepenuhnya meninggalkan gorengan, tetapi ia berusaha sebisa mungkin menghindarinya. Dilansir dari healthline.com, makanan yang digoreng umumnya mengandung lemak trans yang kurang baik untuk kesehatan.

Sejumlah penelitian menunjukkan lemak ini bisa jadi penyebab penyakit jantung, inflamasi, hingga peningkatan kolesterol jahat pada tubuh.

(brl/mal)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya