20 Resep makanan pedas, cocok dinikmati saat hujan

20 Resep makanan pedas, cocok dinikmati saat hujan
foto: Instagram/@deviirwantari dan Instagram/@tyasprabowo

Brilio.net - Musim hujan jangan jadi alasan untuk malas-malasan. Meskipun beberapa kegiatan harus tertunda, tapi bukan berarti kamu nggak bisa melakukan apapun kan? Apalagi saat ini hujan hampir datang setiap harinya, jangan sampai kamu belum mempersiapkan apapun untuk menghadapi hujan.

Selain mempersiapkan jas hujan, kamu juga perlu mengecek stok bahan makanan kamu. Nggak mau kan, kelaparan ditengah hujan? Belum lagi kalau nggak dapet ojek online untuk pesan makanan. Nah sebaiknya kamu juga mempersiapkan bahan makanan yang bisa jadi amunisi ketika hujan deras.

Apa sih makanan yang pertama kali muncul di kepala ketika musim hujan? Kata orang sih makanan berkuah atau yang pedas jadi jawaban andalan. Yaps, memang nikmat kan kalau menghangatkan diri dengan makanan. Apalagi kalau bahan dan cara membuatnya nggak bikin repot.

Nggak usah kelamaan, langsung coba deh masak makanan pedas yang dijamin nggak bikin kamu kedinginan. Ini dia, ulasan brilio.net pada Rabu (15/1) dari berbagai sumber.

1. Rica-rica ayam.

20 Resep makanan pedas, cocok dinikmati saat hujan

foto: Instagram/@resepaslibunda

Bahan:
-1 kilogram daging ayam (potong sesuai selera, cuci bersih, dan goreng setengah matang).
- Air (secukupnya).
- Minyak goreng (secukupnya).
- 3 batang daun serai (memarkan).
- 5 lembar daun jeruk.
- 5 cm lengkuas (memarkan).
- 5 cm jahe (memarkan).

Bahan bumbu halus:
- Garam (secukupnya).
- Kaldu ayam bubuk (secukupnya).
- Gula (secukupnya).
- 25 buah cabai rawit.
- 5 buah cabai merah besar (dibuang isinya).
- 5 siung bawang putih.
- 7 siung bawang merah.

Langkah masak:
a. Haluskan semua bumbu, kemudian tumis hingga harum dan matang. b. Setelah itu, masukkan daging ayam ke dalam bumbu, tambahkan air sedikit demi sedikit. Aduk, hingga semua bahan tercampur rata.
c. Tambahkan daun jeruk, batang serai, jahe dan lengkuas.
d. Masak dengan api kecil sampai bumbu meresap ke dalam daging ayam dan semua bahan matang.
e. Jika bumbu sudah meresap dan daging ayam matang, segera angkat ayam rica-rica bumbu pedas. Dan sajikan.

2. Mie dok dok ala burjo Jogja

20 Resep makanan pedas, cocok dinikmati saat hujan

foto: Instagram/@nitya_dk

Bahan:
- 2 bungkus indomie goreng.
- 1 butir telur.
- Air secukupnya.
- Kecap manis secukupnya.
- Saos pedas secukupnya.
- Bumbu mie instan.
- Potongan daun caisim.

Pelengkap:
- Bawang goreng.

Bumbu halus:
1 buah bawang merah.
1 siung bawang putih.
3 buah cabe merah keriting.
Beberapa butir merica.

Langkah masak:
a. Rebus mie seperti biasa, tiriskan.
b. Tumis bumbu halus, masukkan telur, orak arik sampai matang.
Setelah itu masukkan mie, tambahkan air dan daun caisim.
c. Tunggu sampai mendidih lalu beri kecap manis, saos pedas, dan bumbu mie instan. Aduk dan koreksi rasa. Angkat dan sajikan dengan taburan bawang goreng.

3. Seblak bakso.

20 Resep makanan pedas, cocok dinikmati saat hujan

foto: Instagram/@meily_chin

Bahan:
- 15-20 buah cabe merah.
- 10 buah cabe setan.
- 5 butir bwg merah.
- 4 siung bwg putih.
- Sekitar 2 ruas jari kencur.

Bahan pelengkap:
- Kerupuk Aci ( rebus,tiriskan).
- Makaroni (rebus,tiriskan).
- Bakso sapi ( goreng blh, rebus blh ).
- Bisa di kombinasikan lagi dgn Sosis atau Telur.
- Garam, gula, kaldu bubuk.

Cara membuat :
a. Tumis bumbu halus dengan 3sdm minyak. Tumis sampai harum.
b. Kemudian tuang air secukupnya. Masukkan kerupuk, makaroni, bakso yang sudah direbus tadi. Aduk sampai tercampur rata.
c. Beri garam, gula, kaldu bubuk secukupnya. Masak sampai mengental dan air agak menyusut. Matikan api. Angkat dan sajikan.

4. Oseng cumi pedas.

20 Resep makanan pedas, cocok dinikmati saat hujan

foto: Instagram/@ketutarsini

Bahan:
- 1/4 kg cumi ukuran kecil ( bersihkan dan potong-potong).
- 2 lonjor pete.
- 2 lembar daun jeruk ( buang tulangnya, sobek-sobek).
- Minyak untuk menumis.

Bahan bumbu:
- 15 pcs bawang merah.
- 10 siung bawang putih.
- 7 buah cabe merah kriting.
- 10 buah cabe rawit merah.
- 7 buah cabe rawit ijo.
- 1 buah tomat ukuran besar.
- Garam secukupnya.
- Gula pasir secukupnya.

Langkah masak:
a. Haluskan cabe merah kriting, 3 siung bawang putih dan sedikit garam.
b. Potong-potong bawang merah, bawang putih, cabe rawit dan potong dadu tomat.
c. Tumis cabe yg telah dihaluskan, kemudian tambahkan bawang-bawang dan daun jeruk.Tumis hingga layu kemudian masukkan cabe, tomat, pete.
d. Jika sudah harum masukkan cumi, tambahkan gula pasir dan garam sambil koreksi rasa.
e. Jika cumi sudah berubah warna angkat dan siap disajikan.

5. Sapi lada hitam.

20 Resep makanan pedas, cocok dinikmati saat hujan

foto: Instagram/@cheche_kitchen

Bahan:
- 350 gr daging sapi (cuci bersih, potong sesuai selera. Tambahkan 1 sdm kecap manis, 1 sdm kecap asin, 1 sdt lada hitam yg di tumbuk halus, 1 sdt minyak wijen, 3 siung bawang putih cincang halus, diamkan 30menit-1 jam/ lebih lama). Simpan dalam lemari es lebih bagus kemudian rebus daging sampai empuk.
- 1/2 buah paprika merah.
- 1/2 paprika hijau.
- Lada putih secukupnya.
- 2 siung bawang putih, cincang halus.
- 1 sdt tepung maizena, larutkan dg 1 sdm air.
- 1 siung bwg bombay, potong-potong.
- Kaldu bubuk secukupnya.
- Kecap manis secukupnya.
- Saus tiram secukupnya .
- 4 sdm air matang.
- 1/2 ruas jahe, memarkan.
- Minyak goreng secukupnya.

Langkah masak:
a. Tumis bwg putih sampai harum, masukan jahe, bawang bombay, tumis sebntar, lalu masukan paprika merah & hijau, aduk-aduk rata.
b. Masukan daging sapi, aduk rata, tumis sebenta, lalu tambahkan saus tiram, kecap manis, kaldu bubuk, sedikit lada putih.
c. Masak sampai smua meresap, tambahkan larutan tepung maizena dan jika perlu tambahkan sedikit air.
d. Cicipi sebelum disajikan.

6. Ceker mercon.

20 Resep makanan pedas, cocok dinikmati saat hujan

foto: Instagram/@ocha_chupid

Bahan:
- 500 gr ceker, presto hingga empuk, sisihkan.

Bahan bumbu halus:
- 3 siung bawang putih.
- 8 siung bawang merah.
- 3 buah cabai keriting.
- 3 buah cabai merah.
- 20 buah cabai rawit (sesuai selera).

Bahan bumbu lain:
- 2 cm jahe, geprek.
- 3 cm lengkuas, geprek.
- 1 batang serai, geprek.
- 2 lembar daun salam.
- 2lembar daun jeruk.
- 1 sdt gula merah sisir.
- 1 sdt kecap manis.
- 1 sdt air asam jawa.
- Gula, garam, merica, kaldu bubuk secukupnya.

Langkah masak:
a. Tumis bumbu halus bersama jahe, lengkuas, serai, daun jeruk dan daun salam hingga harum dan matang, beri air secukupnya tunggu hingga mendidih.
b. Masukkan ceker yang sudah dipresto, bumbui dengan gula merah, kecap manis, air asam jawa, gula, garam, merica dan kaldu bubuk, koreksi rasanya.
c. Masak hingga kuah menyusut dan bumbu meresap.
d. Siap disajikan.

7. Terong balado.

20 Resep makanan pedas, cocok dinikmati saat hujan

foto: Instagram/@susie.agung

Bahan:
- 3 buah terong ungu ukuran besar, belah 2, potong serasi.
- 2 papan petai, kupas.
- 1 sdm kecap manis.
- Garam & gula secukupnya.

Bahan bumbu tumbuk kasar:
- 15 buah cabe merah keriting.
- 5 buah cabe rawit (optional).
- 6 butir bawang merah.
- 1 siung bawang putih.
- 1/2 buah tomat.

Langkah masak:
a. Goreng terong sampai setengah matang, angkat, tiriskan.
b. Tumis bumbu yang sudah di tumbuk kasar sampai wangi, tambahkan petai, kecap manis , garam & gula, aduk sampai rata, masukkan terong, c. Aduk kembali sampai rata, tambahkan sedikit air bila perlu, tes rasa, bila sudah pas matikan api, sajikan.

8. Ayam geprek

20 Resep makanan pedas, cocok dinikmati saat hujan

foto: Instagram/@resepaslibunda

Bahan:
- 1 ekor ayam (potong menjadi 8 bagian).
- 2 sendok teh air jeruk nipis.
- 1 1/2 sendok teh garam.
- 500 ml minyak goreng.

Bahan pelapis:
- 400 gram tepung terigu.
- 4 sendok teh baking powder.
- 50 gram maizena.
- 2 sendok teh bawang putih bubuk.
- 1 sendok teh garam.
- 250 ml air es (sebagai bahan pencelup).

Bahan sambal:
- 15 siung bawang merah.
- 7 siung bawang putih.
- 5 buah cabai merah besar.
- 15 buh cabai rawit merah.
- 1 batang serai (iris).
- 1 1/4 sendok teh garam.
- 1/4 sendok teh gula pasir.
- 250 ml minya untuk menumis.

Langkah masak:
a. Lumuri ayam dengan perasan air jeruk nipis dan garam
b. Campurkan rata bahan pelapis, dan gulingkan ayam di atasnya.
c. Kemudian, celupkan ayam ke dalam air es, lalu gulingkan kembali di bahan pelapis sambil dicubit-cubit dan diangkat-angkat.
d. Jika sudah, barulah goreng ayam dalam minyak goreng yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang, dan berubah warna menjadi kecoklatan.
e. Berikutnya, buat sambal bawang yang terdiri dari bawang merah, bawang putih, cabai merah besar, cabai rawit dan serai, kemudian ulek. f. Sambal bawang tersebut lalu ditumis di atas api kecil hingga harum dan matang. Jangan lupa tambahkan garam dan aduk merata di atas ayam goreng yang sudah digeprek.
g. Sajikan dengan nasi putih hangat bersama dengan lalap menitimun dan lainnya.

9. Udang asam pedas.

20 Resep makanan pedas, cocok dinikmati saat hujan

foto: Instagram/@dewi.yuliana23

Bahan:
- 300 gram udang, kupas kulit sisakan bagian ekor, buang kotorannya, cuci bersih, beri perasaan jeruk nipis, dan sedkit garam, sisihkan.
- 1 buah tomat potong dadu.
- 1 batang daun bawang iris.
- 1 sdm asam jawa larutkan dengan 4-5 sdm air panas.
- 1 sdm saus tiram.
- 1 sdm kecap manis.
- Garam, merica, kaldu jamur.

Bahan halus:
- 6 siung bawang putih.
- 4 butir bawang merah.
- 5 buah cabe merah keriting.
- 10 cabe rawit merah/sesuai selera.
- Sedikit jahe.

Langkah masak:
a. Tumis bumbu halus sampai benar-benar matang, tambahkan sebagian irisan daun bawang bagian putihnya masak sampai layu dan mengeluarkan minyak.
b. Masukkan saus tiram dan kecap manis, aduk sebentar tambahkan irisan tomat dan udang, masak dengan api besar, beri garam, merica dan kaldu jamur secukupnya.
c. Masukkan air asam jawa, masak lagi sebentar, jangan lupa cek rasa sesuaikan selera, terakhir tambahkan irisan daun bawang aduk rata, matikan api siap disajikan.

10. Sambal ati ampela.

20 Resep makanan pedas, cocok dinikmati saat hujan

foto: Instagram/@maybelin_ma

Bahan :
- 8-10 ati ampela (cuci bersih, rebus ati ampela bersama daun salam dan serai atau jahe hingga matang. Angkat lalu bilas kembali, dan potong-potong sesuai selera. Sisihkan.

Bahan bumbu:
- 8 bh bawang merah, diiris.
- 1 bh tomat, potong.
- 8 bh cabe merah, haluskan.
- 6 bh cabe merah, iris serong.
- 6 bh cabe hijau, iris serong.
- 8 bh cabe rawit merah, diiris.
- 1 ruas lengkuas, digeprek.
- 2 lbr daun salam.
- 1 sdm kecap manis.
- Kaldu jamur.
- Garam dan gula secukupnya.
- Air secukupnya.

Langkah masak:
a. Tumis bawang hingga harum, masukkan tomat dan semua cabe. Aduk dan tambahkan lengkuas serta daun salam.
b. Masukkan ati ampela rebus. Beri garam, gula dan kecap. Tuang air secukupnya. Masak sampai kuah meresap, koreksi rasa.

11. Sambel goreng kentang.

20 Resep makanan pedas, cocok dinikmati saat hujan

foto: Instagram/@bundnina_kitchen

Bahan:
- 500 gr kentang, kupas, potong dadu dan goreng.
- 10 buncis, potong.
- 200 gr udang, bunga kepala dan potong.
- 100 gr ati ampela (rebus, goreng dan potong).
- 2 cm lengkuas, memarkan.
- 3 daun salam.
- 3 daun jeruk.
- 400 ml santan sedang atau boleh pakai air aja.
- Garam, gula pasir secukupnya.
- 3 sdm minyak.

Bahan bumbu halus
- 12 butir bawang merah.
- 5 siung bawang putih.
- 3 butir kemiri sangrai.
- 5 cabai merah.
- 5 cabai keriting.
- 5 cabai rawit (optional).
- 1 sdm gula merah sisir halus.
- 1 sdt garam.

Cara membuat
a. Panaskan minyak, masukkan bumbu halus, daun salam, daun jeruk, lengkuas. Tumis hingga bumbu harum dan matang.
b. Masukkan udang, aduk hingga berubah warna lalu masukkan ati ampela, buncis dan kentang, aduk hingga rata.
c. Tuang santan , masak hingga menyusut dan meresap. Tambahkan garam dan gula pasir hingga rasanya pas sesuai selera.
d. Angkat dan siap dihidangkan.

12. Cabai isi.

20 Resep makanan pedas, cocok dinikmati saat hujan

foto: Instagram/@deviirwantari

Bahan:
- 250 gr daging sapi cincang.
- 500 gr kentang, kupas, potong-potong.
- Minyak goreng.
- 2 butir telur kocok.
- 14 cabai merah/hijau besar.

Bahan bumbu halus:
- 2 butir kemiri sangrai.
- 1 sdt merica.
- 1 sdt ketumbar sangrai.
- 9 butir bawang merah.
- 4 siung bawang putih.
- 1 sdt garam.

Cara membuat :
a. Sangrai daging, aduk sampai sampai berubah warna dan airnya mengering. Angkat.
b. Goreng kentang, haluskan selagi masih panas
c. Tumis bumbu halus sampai harum dan matang
d. Campur jadi satu dalamm wadah, daging sangrai, kentang, bumbu tumis dan kurleb 1/2 bagian telur kocok. (Telur untuk merekatkan adonan aja. Jadi udah basah/rekat jangan ditambah lagi) aduk sampai semuanya tercampur rata.
e. Belah cabai menjadi 2 bagian memanjang. Buang bijinya. Olesi bagian dalam cabai dengan sisa telur kocok, menggunakan kuas.
f. Masukkan adonan ke dalam cabai sampai penuh.
g. Celupkan cabai isi kedalam sisa kocokan telur
h. Goreng cabai isi dalam.minyak yg banyak, jangan dibolak balik ya. Balik 1x, pelan-pelan aja, agar adonan tidak tumpah dari kulit cabe. Goreng sampai warna daging kekuningan, angkat. Tiriskan. Beri toping. Siap disajikan.
i. Bisa juga ditambahkan topin, dengan beri potongan cabai merah dan hijau, goreng sebentar biar ga langu. Tiriskan atau taburi dengan bubuk cabai.

13. Ayam goreng pedas ala Korea.

20 Resep makanan pedas, cocok dinikmati saat hujan

foto: Instagram/@tyasprabowo

Bahan :
- 500 gr ayam,potong sesuai selera.
- 1 Bungkus tepung bumbu serbaguna.

Bahan Saus :
- 4 Siung bawang putih, cincang kasar.
- 2 sdm saus tomat.
- 5 sdm saus sambal.
- 1 sdm saus tiram.
- 1 sdm minyak wijen.
- 3 sdm madu.
- 1/2 sdm air jeruk nipis.

Taburan :
- Irisan daun bawang secukupnya.

Cara Membuat :
a. Cuci bersih ayam yang sudah dipotong-potong, taburi dengan tepung bumbu serbaguna secukupnya. Simpan di kulkas 30 menit.
b. Buat bahan basah dengan 7 sdm tepung bumbu dicampur dengan air es secukupnya (jangan terlalu cair) aduk rata. Sisa tepung bumbu untuk bahan kering.
c. Keluarkan ayam dari kulkas, masukkan ayam kedalam bahan basah kemudian gulingkan ke bahan kering sambil dicubit-cubit.
d. Goreng ayam hingga matang kuning keemasan, tiriskan.
e. Buat Sausnya : Tumis bawang putih hingga harum, masukkan saus tomat, saus sambal, saus tiram, madu, minyak wijen aduk rata.
f. Masak hingga meletup-letup, tambahkan air jeruk nipis, masukkan ayam goreng, aduk cepat sampai bumbu rata melumuri ayam goreng.
g. Angkat dan sajikan dengan irisan daun bawang.

14. Mackarel sambal matah.

20 Resep makanan pedas, cocok dinikmati saat hujan

foto: Instagram/@adexuxu

Bahan:
- 1 ekor mackarel atau tenggiri.
- 1 siung bawang putih besar cincang halus.
- 1/2 buah jeruk nipis (peras).
- Garam dan lada.
- Olive oil atau minyak kelapa.

Bahan sambal matah :
- Cabe rawit merah.
- Bawang merah.
- Tomat hijau.
- Cilantro ( daun ketumbar ) / daun kemangi (selera).
- Garam.
- Perasan jeruk nipis.
- Minyak panas (saya pakai olive oil).

Langkah masak:
a. Kerat-kerat ikan yang sudah dibersihkan.
b. Lumuri dengan perasan jeruk nipis, bawang putih, garam dan lada.
c. Lalu masukkan dalam oven selama 30 menit.
d. Sambil menunggu matang siapkan bahan sambal matah.
e. Iris tipis semua bahan kecuali cilantro.
f. Taburi garam, perasan jeruk nipis dan minyak panas, aduk rata.
g. Setelah ikan matang, angkat dan tata diatas piring.
h. Taburi sambal matah dan terakhir taburi cilantro.

15. Nasi gila.

20 Resep makanan pedas, cocok dinikmati saat hujan

foto: Instagram/@trihidayatiutami.

Bahan:
- 1 butir telur kocok lepas.
- Sosis, bakso sesuai selera.
- 2 lembar sawi hijau.
- 1 siung bawang putih cincang.
- 1 siung bawang merah cincang.
- Cabe rawit dan cabe merah sesuai selera.
- 2sdm kecap manis.
- 1 sdt saus tiram.
- 1 sdm kecap inggris.
- Lada, garam, kaldu jamur secukupnya.

Cara memasak:
a. Tumis bawang merah, bawang putih, cabe sampai harum. Pinggirkan di sisi wajan. Tuang telur goreng orak arik.
b. Masukkan potongan sosis, bakso. Masak sebentar. Tambahkan kecap inggris, saus tiram, kecap manis, lada, garam, kaldu jamur. Cek rasa.
c. Masukkan sawi hijau masak sampai layu, angkat sajikan dengan nasi panas.

16. Asam pedas ikan tenggiri.

20 Resep makanan pedas, cocok dinikmati saat hujan

foto: Instagram/@ichantiks

Bahan:
- 1 ekor ikan tenggiri, cuci bersih dan potong.
- 5 buah belimbing wuluh, belah dua memanjang.
- 2 buah tomat merah, belah 4.
- 400 ml air.

Bahan bumbu halus:
- 4 siung bawang merah.
- 2 siung bawang putih.
- 2 ruas jahe.
- 2 genggam cabe merah kering, rendam air panas agar empuk.
- 1 1/2 sendok teh terasi, bakar.
- 2 ruas kunyit.
- 1/2 sendok teh merica butiran.
- 3 sendok makan minyak untuk menumis.

Bahan bumbu lain:
- 3 batang serai, memarkan.
- 5 lembar daun jeruk.
- 2 sendok teh garam.
- 2 sendok makan gula pasir.
- 1 sendok teh kaldu bubuk - 4 sendok makan air asam Jawa.

Langkah masak:
a. Panaskan minyak di wajan, masukkan bumbu halus, tumis hingga bumbu berubah warna dan harum baunya. Masukkan serai dan daun jeruk, aduk.
b. Tuangkan air ke dalam bumbu, masak hingga air mendidih. Tambahkan kaldu bubuk, gula, garam, aduk rata. Masukkan ikan. Masak hingga ikan setengah matang.
c. Masukkan air asam Jawa, belimbing wuluh dan tomat. Aduk dan masak hingga semua bahan matang. Cicipi rasanya. Kuah harus terasa asam, asin dan sedikit manis.

17. Semur daging pedas.

20 Resep makanan pedas, cocok dinikmati saat hujan

foto: Instagram/@herhungryhusband

Bahan:
- 500 gr daging sapi, potong sesuai selera.
- 250 gr kentang kecil, kupas.
- 5 sdm kecap manis.
- 2 sdm kecap asin.
- 500 ml atau secukupnya air atau kaldu.
- Garam dan gula secukupnya.
- Bawang goreng untuk tabur.

Bahan bumbu halus:
- 10 siung bwg merah.
- 4 siung bwg putih.
- 1 sdt bubuk pala.
- 2 buah cabe rawit.
- Sejumput garam.

Cara membuat:
a. Tumis bumbu halus sampai harum. Masukkan daging, kecap manis dan asin lalu tumis sampai berubah warna.
b. Tambahkan air atau kaldu. Masak sampai daging empuk.
c. Masukkan kentang. Masak lagi sampai kentang empuk. Koreksi rasa. Tambahkan gula garam sesuai selera.
d. Angkat lalu sajikan dengan taburan bawang goreng.

18. Penyet tempe.

20 Resep makanan pedas, cocok dinikmati saat hujan

foto: Instagram/@elit_dini_widiastuti

Bahan:
- 1/2 papan tempe, potong.
- 4 bh bawang merah.
- 2 bh bawang putih.
- 15 bh cabe rawit merah(sesuai selera).
- daun kemangi secukupnya.
- sedikit gula.
- garam secukupnya.

Caranya:
1. Goreng kedua bawang, dan cabe setengah layu, angkat tiriskan.
2. Goreng tempe sampai matang.
3. Haluskan cabe dan bawang, beri gula, dan garam, siram dengan minyak panas secukupnya, penyet tempe dan kemangi diatas nya. selamat mencoba.

19. Mie goreng Aceh.

20 Resep makanan pedas, cocok dinikmati saat hujan

foto: Instagram/@byviszaj

Bahan :
- 200gr mie lidi/mie kuning basah/mie telur, rebus, tiriskan.
- 100gr daging sapi.
- 6 bawang merah, iris.
- 1 tomat besar, diblender.
- Segenggam tauge.
- 2 sdt kari bubuk.
- 2 sdt jinten bubuk.
- 1-2 sdm kecap manis.
- Kecap asin.
- Air secukupnya.
- Garam.
- Gula.

Bahan bumbu Halus :
- 5 cabe merah.
- 3 bawang putih.
- 3 kemiri.
- 1cm jahe.
Tumis bumbu halus sampai matang dan berubah warna.

Bahan pelengkap:
- Emping.
- Acar bawang merah+ cabe rawit ijo.
- Kacang goreng.
- Timun.

Caranya :
a. Cuci daging lalu potong dadu, sisihkan. Tumis bawang merah iris sampai wangi, masukkan bumbu halus tumis sebentar.
b. Masukkan daging sapi aduk lalu masukkan jus tomat, aduk rata. Bumbui dengan sisa bahan lainnya. Tambahkan air secukupnya. Cek rasa, dan masak sampai daging empuk.
c. Masukkan mie dan tauge aduk sampai bumbu meresap lalu matikan api, sajikan.

20. Sop merah.

20 Resep makanan pedas, cocok dinikmati saat hujan

foto: Instagram/@babyalzahra

Bahan:
- 1 buah bawang bombay kecil.
- 2 siung bawang putih.
- 2 buah wortel.
- 4 buah sosis.
- 10 buah bakso frozen.
- 75 gr kembang kol.
- 2 buah tomat blender dengan sedikit air.
- 1 sdt maizena larutkan dengan 3sdm air.
- 5 sdm saos tomat.
- 100 gr dada ayam potong kotak.
- Air secukupnya.
- Seledri.
- 3 tetes minyak wijen.
- Gula garam lada.
- Kaldu jamur.
- Butter secukupnya untuk menumis.

Cara membuat :
a. Tumis baput dan bombay hingga harum.
b. Masukkan ayam. Masak hingga berubah warna.
c. Tambahkan sisa bahan. Aduk rata. Masak hingga matang.
d. Sajikan hangat.

(brl/guf)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya