1. Home
  2. ยป
  3. Wow!
15 November 2021 10:55

Unik dan kreatif, pria ini modifikasi piano untuk membakar sate

Kepuasan tersendiri, main musik plus dapat makan enak setelahnya. Faya Lusaka

Brilio.net - Sate merupakan salah satu makanan favorit masyarakat di dunia. Makanan yang biasanya berbahan dasar daging ini harus dibakar terlebih dulu sebelum disajikan.

Daging yang telah ditusuk-tusuk kemudian dibakar di atas pemanggang yang umumnya menggunakan arang atau kompor. Di Indonesia, membakar sate identik menggunakan kipas agar bara api terus menyala.

BACA JUGA :
Hamil anak kedua, wanita ini ngidam jadi pengantin lagi


Namun berbeda dengan cara salah seorang pria ketika membakar sate. Dilansir brilio.net dari akun Twitter @ZhengguanNews, Senin (15/11), ada sebuah video yang memperlihatkan seorang pria membakar sate dengan cara tak terduga.

BACA JUGA :
Kostum monster hingga smoke bomb, iringan pengantin ini bak karnaval

Dalam unggahan itu, tampak seorang pria tengah duduk di depan piano yang sudah dimodifikasi. Piano tersebut memiliki 3 roda dan sate yang ditusuk dengan besi dijajarkan di atasnya.

Seorang pria lainnya kemudian memasukkan selongsong berisikan arang yang telah menyala. Bahkan, api di atas arang itu juga cukup membara. Kemudian pria yang diketahui merupakan salah seorang warga di Provinsi Hebei, Tiongkok utara tersebut mulai memainkan pianonya.

foto: Twitter/@ZhengguanNews

Ternyata setelah piano dimainkan, roda di piano ikut berputar sehingga bisa berjalan layaknya sepeda. Asap pun mulai bermunculan tanda sate di hadapan pria tersebut mulai terbakar.

Tidak hanya itu saja, di hadapan pria itu juga tersedia 3 mangkuk untuk menemaninya makan sate nanti. Ada pula segelas minuman di depannya.

foto: Twitter/@ZhengguanNews

Dengan andal, pria ini menarikan jari jemarinya di atas tuts piano. Saat tuts piano ditekan, tusuk sate juga akan ikut berputar agar matang merata.

Video yang diunggah oleh akun Twitter @ZhengguanNews pada Kamis (11/11) itu lantas menjadi sorotan warganet. Hingga artikel ini ditulis, video tersebut telah disukai sebanyak 4 ribu lebih pengguna Twitter lainnya.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags