1. Home
  2. ยป
  3. Wow!
29 Desember 2021 11:18

Tanpa pandang fisik, pria ini nikahi kekasihnya yang tak punya kaki

Pada hari istimewa itu Ayda nampak cantik dan memesona layaknya ratu. Hapsari Afdilla

Brilio.net - Orang bilang cinta itu buta, sebagian yang lainnya mengatakan bahwa cinta tak memandang umur, status, jabatan, maupun fisik. Selama cinta itu tulus dan murni, kekurangan apapun yang dimiliki pasangan pastilah tak menjadi halangan.

Cinta yang tulus dan tak pandang fisik juga ditunjukkan oleh seorang pria asal negeri Jiran yang satu ini. Melalui ikatan pernikahan, pria tersebut menikahi kekasihnya yang memiliki kekurangan fisik. Mempelai wanita tersebut bernama Ayda Lavenda, perempuan asal Malaysia ini diketahui tidak memiliki sepasang kaki layaknya orang biasa.

BACA JUGA :
Viral kampung berdampingan dengan kompleks makam, ini 9 potretnya


Momen haru yang diunggah oleh akun TikTok @83suka itu seketika ramai ditonton dan menjadi viral. Hingga berita ini dibuat, video itu sudah ditonton lebih dari 8,3 juta kali.

foto: TikTok/@83suka

BACA JUGA :
Kisah Haji Endang bangun jembatan perahu, untung Rp 25 juta sehari

Digendong oleh kakaknya, Ayda Lavenda bersiap untuk menemui suaminya yang sudah datang. Pada hari istimewa itu Ayda nampak cantik dan memesona layaknya ratu. Dia mengenakan gaun pengantin bernuansa krem dengan hiasan mahkota di kepalanya.

Begitu pun sang suami, ia datang bersama keluarganya untuk menyambut sang pengantin wanita. Ia mengenakan baju pengantin khas melayu bernuansa senada dengan mempelai wanita.

Sesampainya Ayda di hadapan kekasihnya, ia langsung digendong. Ayda pun langsung berada di dekapan suaminya. Raut wajah bahagia tak bisa disembunyikan dari pasangan baru itu. Mereka pun sempat berfoto sejenak sebelum akhirnya memasuki ruangan.

foto: TikTok/@83suka

Melansir dari Media Malaysia, Ayda memiliki kondisi dengan kekurangan fisik sejak lahir. Sang kakak pun menceritakan bahwa dirinya sejak kecil kerap merasa rendah diri. Kendati demikian, keluarga Ayda Lavenda selalu memberikan support kepadanya sampai saat ini.

"Dulu kecik2 dia selalu merasa rendah diri dan malu," kata Aidatul Saliza, sang kakak.

Video viral itu mendapat respons beragam dari warganet lain di kolom komentar.

"Wanita akan jadi Ratu apabila dapat pasangan yang tepat dan Tulus menerima segala kekurangannya dan kelebihannya, semoga samawa, Aamiin," komentar @Fitrah

"seribu satu laki laki yang mau menerima pasangan dgn segala kekurangan pasa fisiknya,, smoga langgeng ya mas nya hatimu bagai malaikat," tulis @zahhraa80.

"terharu ya Allah, ternyata ada juga lelaki yang mau nemenin apa adanya,gak jadi insecure lah" kata @FebriArmania991

"cinta sejati tak akan memandang fisik melainkan tulus menerima apa ada nya dan akan sepenuh nya bertanggung jawab ," timpal @WahyuAsih.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags