1. Home
  2. ยป
  3. Wow!
6 Agustus 2019 08:43

Kisah 8 pria bersepeda lewati 17 negara untuk berhaji bikin salut

Mereka menempuh perjalanan selama dua bulan. Fariz Faizul

Brilio.net - Telah sering kita mendengar kisah inspiratif tentang perjuangan seseorang untuk melakukan ibadah haji. Ada yang harus menabung bertahun-tahun, baru bisa berangkat haji. Ada pula yang berjuang dengan melakukan perjalanan haji menggunakan transportasi sederhana. Seperti perjuangan delapan pria dari Inggris berikut ini.

Delapan pria tersebut tiba di Arab Saudi, Sabtu (3/8) menggunakan sepeda setelah perjalanan dua bulan untuk melaksanakanibadah haji. Sebelumnya, delapan pria delegasi Inggris ini meninggalkan London pada Jumat (7/8) lalu.

BACA JUGA :
Niat puasa sunnah Dzulhijjah beserta keutamaannya


foto: aboutislam.net

Menurut surat kabar lokal Okaz, wargaMadinah menyambut parapesepeda asal Inggris sembari meneriakkan salawat badar. Mereka menangis haru dan bersyukur kepada Allah SWT atas kedatangan delapan pria yang menempuh perjalanan sejauh 6.500 km untuk berhaji.

BACA JUGA :
Kisah haru tukang becak naik haji setelah 22 tahun menabung

Saluran TV Al-Arabiya Arab Saudi melaporkan bahwa para pesepeda asal Inggris tersebut harus melintasi 17 negara agar tiba di Arab Saudi. Perjalanan tersebut membutuhkan waktu selama dua bulan.

Dikutip brilio.net dari middleeastmonitor.com, pemimpin tim Taher Akhtar mengaku bahwa perjalanan tersebut sangat indah. Meskipun mereka harus melewati banyak tantangan.

"Perjalanan ini spiritual, dan meskipun mengalami kesulitan, itu tetap salah satu perjalanan yang paling indah." ujarnya.

foto: aboutislam.net

Akhtar pun mengatakan bahwa tantangan yang mereka lalui bukan hanya cuaca yang tidak menentu seperti hujan dan badai. Rombongannya juga sempat mengalami kekurangan oksigen. Terlebih lagi, saat perjalanan mereka melintasi medan jalan yang rusak. Tak jarang, ia harus bertemu dengan binatang liar seperti halnya ular.

foto: middleeastmonitor.com

Pada saat persinggahan di Turki, mereka disambut oleh Presiden Recep Tayyip Erdogan. Mereka diterima di Istanbul dengan baik untuk melanjutkan perjalanan ke Mekah. Pertemuan tersebut diadakan di Istana Dolmabahce, Istanbul.


SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags