1. Home
  2. ยป
  3. Wow!
11 Maret 2019 22:05

4 Desain mobil bertema binatang ini kerennya bikin kagum

Karya ini dibuat setelah sang perancang melalui proses melamun dan berimajinasi Kurnia Putri Utomo

Brilio.net - Desain mobil yang keren biasanya bertema robot atau hal-hal macho lainnya. Tak jarang, membuat desain mobil kembali ke gaya klasik juga menambah tingkat elegan dari sebuah mobil. Nah bagaimana ya jika menggunakan konsep bintang untuk dijadikan desain mobil?

Seorang mahasiswa bernama Frederic Muller mebuat desain mobil bertema binatang. Mahasiswa lulusan FHNW Academy of Art and Design di Swiss ini mencoba mengubah mobil klasik menjadi kendaraan modern mirip binatang. Ia membuat desain mobil mirip empat binatang, yakni buaya, panda, singa dan kuda nil.

BACA JUGA :
Cuma wajib absen tanpa kerja, perusahaan ini beri gaji Rp 33 juta


Melalui karyanya ini, ia mencoba menghadirkan potret kendaraan yang mungkin cocok dipakai para binatang apabila mereka bisa berkendara layaknya manusia. Ia menamai kumpulan desainnya ini sebagai proyek desain Rides of the Wild. Untuk membuat karya yang keren ini, ia memakai teknik 3D Art.

Muller membuat karya ini setelah melalui proses melamun dan berimajinasi. Ketika ia melihat benda sekitar, ia merasa benda tersebut menyerupai sesuatu.

"Saya berpikir sendiri, bagaimana jika sebuah mobil benar-benar terlihat seperti kuda nil? Sebagian besar pekerjaan saya dimulai dengan pertanyaan sederhana itu: bagaimana jika?," ujar Muller dilansir brilio.net dari madgallery.net.

BACA JUGA :
10 Kendaraan pernikahan paling unik, dari truk hingga buldoser

Dari imajinasi sederhana itu, Muller terus mengembangkannya menjadi karya berupa desain mobil. Banyak langkah yang dilakukan untuk membuat desain mobil ini. Pertama ia harus membuat model 3D lalu melakukan shading warna di Adobe Photoshop. Ia bekerja dalam format 10,500 pixel sehingga bisa mendapatkan detail yang sempurna.

Seperti apa karya Muller, yuk simak fotonya berikut dilansir brilio.net dari designboom.com, Senin (11/3).

1. Mobil Fiat 600S tahun 1977 ini seklias mirip dengan muka panda. Kaca mobil yang hitam juga mirip mata panda.

2. Mobil Chevrolet Corvette Stingray tahun 1968 ini mirip dengan muka buaya. Bagian bumper depan mobil dihiasi logam mirip gigi buaya.

3. Warna kuning cerah membuat mobil Ford F-250 tahun 1967 ini mirip singa. Ditambah bumper depan mobil ini mirip dengan hidung singa.

4. Mobil Aston Martin DB5 dari tahun 1963 ini desainnya unik agak menggembung. Dengan dua lampu mobil terpisah jauh sepeti mata kuda nil. Warnanya juga kecokelatan mirip kulit kuda nil.



Untuk penjelasan selengkapnya, simak video di bawah ini.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags