1. Home
  2. ยป
  3. Sosok
5 Desember 2017 12:41

7 Potret gaya hidup Arini Subianto, wanita terkaya se-Indonesia

Kekayaan wanita berambut pendek ini berasal dari minyak sawit dan batu bara yang diwarisi oleh ayahnya yang seorang pengusaha, Benny Subianto. Rizky Mandasari

Brilio.net - Majalah ternama Forbes, baru-baru ini kembali merilis nama 50 orang terkaya di Indonesia. Dalam rilisan tersebut, tak hanya pria saja yang muncul namun juga wanita. Salah satunya adalah Arini Subianto, ia menempati peringkat 37 dari 50 orang terkaya di Indonesia mengalahkan urutan lainnya yang mayoritas adalah laki-laki.

Harta kekayaan wanita yang akrab disapa Nin ini menurut Forbes mencapai 820 juta USD atau sekitar Rp 11,07 triliun. Kekayaan wanita berambut pendek ini berasal dari minyak sawit dan batu bara yang diwarisi oleh ayahnya yang seorang pengusaha, Benny Subianto.

BACA JUGA :
10 Gaya Miss Supranational 2017 asal Korea yang besar di Jakarta


Sebagai wanita terkaya di Indonesia, tentu Nin selalu menjadi sorotan publik. Terutama gaya hidup wanita berusia 46 tahun ini sebagai sosialita kelas atas. Penasaran seperti apa gaya hidupnya? Yuk simak 7 foto gaya hidup Arini Subianto wanita terkaya se-Indonesia yang brilio.net rangkum dari berbagai sumber, Selasa (5/12).

1. Arini kini menjadi Direktur Utama di perusahaan Persada Capital Investama.

BACA JUGA :
10 Foto Angela July, hot mama yang jadi finalis Asia's Got Talent

foto: Facebook/Arini Subianto

2. Nin juga merintis toko buku Aksara bersama temannya sejak tahun 2001 silam.

foto: monocle.com

3. Tak cuma itu, Nin ternyata juga pernah menjadi cover majalah ternama Prestige lho edisi bulan Mei tahun 2013 lalu.

foto: getscoop.com

4. Nggak heran kalau Nin juga kerap ke luar negeri, baik liburan maupun urusan bisnis.

foto: Twitter/@arinisubianto

5. Nin bersama teman sosialitanya saat menghadiri acara Jakarta Fashion Week ditahun 2015 lalu.

foto: imgrum.org

6. Nin juga sempat berjalan di catwalk saat acara Jakarta Fashion Week 2016.

foto: pesona.co.id

7. Wanita lulusan Fordham University, New York ini memiliki hubungan emosional dengan olahraga basket. Pasalnya, mendiang suaminya sangat mencintai basket dan mereka memiliki kenangan tersendiri dengan olahraga tersebut.

foto: konfrontasi.com

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags