1. Home
  2. ยป
  3. Sosok
13 Agustus 2021 21:23

5 Momen Jokowi bulutangkis lawan Anthony Ginting di Istana Bogor

Presiden Jokowi berpasangan dengan Greysia Polii, sedangkan Ginting dengan Apriyani Rahayu. Desinta Ramadani
foto: YouTube/Sekretariat Presiden

Brilio.net - Seperti yang diketahui, sejumlah atlet Indonesia telah berhasil menyabet medali di Olimpiade Tokyo 2020 lalu. Perolehan sejumlah medali itu didapatkan dari cabang olahraga angkat besi dan badminton. Hal ini pun membuat nama Indonesia bergaung di kancah internasional.

Seluruh masyarakat Indonesia pun dibuat bangga atas prestasi para atlet. Usai mengharumkan nama Indonesia, pada hari ini Jumat (13/8) Presiden Joko Widodo atau Jokowi, menerima tim Indonesia yang bertarung di Olimpiade Tokyo 2020 di Istana Bogor.

BACA JUGA :
Presiden Joko Widodo beli sepatu karya Greysia Polii, gayanya kece


Momen ini juga sekaligus sebagai ajang penyerahan hadiah dan bonus uang kepada atlet dan pelatih tim olimpiade. Menariknya, sebelum melakukan penyerahan, Presiden Jokowi bertanding bulutangkis melawan Anthony Sinisuka Ginting/Apriyani Rahayu. Jokowi yang berpasangan dengan Greysia Polii tampak lincah memainkan raket.

Nah, penasaran seperti apa momen Jokowi bermain bulutangkis lawan Anthony/Apri? Berikut brilio.net rangkum momenya, dilansir dari kanal YouTube Sekretariat Presiden pada Jumat (13/8).

1. Seperti biasa mengenakan setelah kemeja putih dan celana hitam, terlihat Jokowi bermain badminton di halaman kantor Istana Bogor.

BACA JUGA :
Momen Greysia/Apriyani tiba di Istana Negara, dapat bonus Rp 5,5 M

Momen Jokowi bulutangkis
YouTube/Sekretariat Presiden/YouTube/Sekretariat Presiden

2. Dia tampak lincah dan enerjik saat mengayunkan raket yang dipegangnya.

Momen Jokowi bulutangkis
YouTube/Sekretariat Presiden/YouTube/Sekretariat Presiden

3. Greysia Polii menjadi rekan Jokowi, sementara lawannya ada Anthony Sinisuka Ginting dan Apriyani Rahayu.

Momen Jokowi bulutangkis
YouTube/Sekretariat Presiden/YouTube/Sekretariat Presiden

4. Meski tengah berolahraga, mereka tetap mematuhi protokol kesehatan dengan memakai masker.

Momen Jokowi bulutangkis
YouTube/Sekretariat Presiden/YouTube/Sekretariat Presiden

5. "Kami sangat bangga dan ya memang kita harus mencetak prestasi untuk bisa bertemu bapak presiden," ujar Greysia Polii usai terima penghargaan.

Momen Jokowi bulutangkis
YouTube/Sekretariat Presiden/YouTube/Sekretariat Presiden

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags