1. Home
  2. ยป
  3. Serem
5 Agustus 2016 19:04

15 Urban legend dari Jepang ini dijamin bikin kamu susah tidur deh!

Kamu pasti pernah mendengar salah satunya. Firda Olivia

Brilio.net - Bicara soal kisah seram, kita semua pasti setuju dong kalau setiap daerah memang punya cerita masing-masing. Beberapa orang mungkin ada yang percaya ada pula yang nggak percaya dengan adanya legenda rakyat seperti itu.
 
Nah kalau soal urban legend nih, Jepang adalah salah satu gudangnya legenda-legenda yang seram, Sobat Brilio. Ya walaupun teknologi di sana sangat maju, hal itu nggak menghilangkan mitos-mitos yang dipercaya oleh masyarakatnya.

Nah berikut ini 15 urban legend dari Jepang yang brilio.net kumpulkan dari berbagai sumber. Dijamin bikin bulu kuduk berdiri, eiits jangan lihat ke belakang dulu ya guys!

1. Kuchisake Onna alias si mulut robek.

BACA JUGA :
10 Mainan anak ini gagal lucu, justru bikin merinding!



Pakai masker untuk menutupi wajah dari debu memang udah biasa ya, tapi hati-hati kalau di Jepang kamu bertemu wanita pakai masker di malam hari. Jangan-jangan itu Kuchisake Onna. Ia dipercaya sebagai hantu yang akan menanyakan korbannya, apa ia cantik atau tidak dengan mulutnya yang robek sampai ke telinga. Bagaimanapun korban menjawab ia akan membunuh korbannya dengan gunting yang ia bawa.

Konon hantu ini dulunya adalah perempuan cantik berselingkuh sehingga sang suami membelah mulut Kuchisake dan berkata "Sekarang siapa yang bakal bilang kamu cantik dengan keadaan begini?".

2. Daruma-san




Hantu ini keluar dari dalam bath-up dengan mata melotot. Orang yang melihat hantu ini bakalan diikutin terus sepanjang hari sebelum dibunuh. Konon ceritanya Daruma dulunya adalah perempuan yang terpeleset di kamar mandi, dan meninggal disitu.

3. Hanako-san

BACA JUGA :
10 Foto USG bayi ini bikin merinding, mirip karakter film horor




Toire No Hanako-san adalah legenda terkenal yang berkaitan dengan sekolah dasar di Jepang. Hanako bisa muncul jika kamu masuk ke toilet umum di bilik ketiga dan mengetuk tiga kali dan menanyakan apakah ada orang. Tak lama ia akan membuka pintu dengan tubuh berdarah-darah. Hanako diduga sebagai arwah seorang murid yang bunuh diri karena ditindas murid lain.

4. Puisi mematikan, 'Neraka Tomino'


Neraka Tomino adalah puisi kematian yang dapat membunuh siapapun yang berani membacanya dengan suara lantang. Menurut legenda, jika seseorang membaca puisi Tomino dengan suara keras, maka ia akan mengundang kematian atau bencana bagi dirinya sendiri. Dari beberapa sumber, cerita ini berawal dari Tomino, seorang anak kecil yang cacat dan membuat puisi yang menyeramkan. Lalu orangtuanya mengurung Tomino dan tidak diberi makan. Karena hal itulah, Tomino meninggal dengan cara yang tidak wajar. Hmmm... Jadi penasaran sama puisinya deh.

5. Teke-teke


Legenda ini mengisahkan tentang seorang gadis yang badannya terlindas oleh kereta api dan terbagi menjadi dua. Hantu ini memiliki keinginan yang besar untuk membalas dendam.

Konon ia selalu membawa sabit dan berjalan dengan kedua tangannya dan akan mengejar korban dengan sangat cepat. Saat berlari itulah asal mula ia dinamai Teke-teke karena akan terdengar suara tek-tek atau teke-teke.

6. Aka Manto




Hantu ini adalah salah satu hantu toilet yang populer di Jepang. Dengan mengenakan jubah merah, ia akan menghantui korbannya dan menanyakan mau tisu biru atau merah. Jika korban menjawab merah, maka Aka Manto akan memotong leher korban hingga seluruh tubuhnya berlumuran darah merah. Namun jika korban memilih biru, Aka Manto bakalan mencekik leher korban hingga tubuhnya berubah jadi kebiruan. There's no way out guys!

7. Sadako



Mungkin hantu ini yang cukup populer nggak hanya di Jepang bahkan di Indonesia pun tahu hantu ini. Ia adalah hantu yang menaruh dendam pada orang yang menyakitinya selama masa hidupnya.


8. Kokkuri-san Game


Mirip dengan Jelangkung yang ada di Indonesia, kalau Jepang punya yang namanya Kokkuri-san. Dalam permainan ini dibutuhkan sebuah kertas bertuliskan huruf-huruf hiragana dan sebuah koin. Telunjuk masing-masing peserta harus menempel pada koin di atas kertas. Setelah mantra pemanggil Kokkuri-san dibacakan, koin akan bergerak untuk menandakan bahwa ada arwah yang datang.

Nah yang harus diingat dalam permainan Kokkuri-san, para peserta tidak boleh lupa mengucapkan selamat tinggal pada Kokkuri-san setelah permainan selesai atau kalau tidak mereka akan dihantui terus-menerus. Cara lain agar selamat dari gangguan arwah Kokkuri-san adalah peralatan permainan tersebut harus dibuang dalam waktu tertentu, atau membelanjakan koin yang dipakai saat bermain. Jika tidak, para peserta akan dihantui terus menerus dan dapat berakibat pada kematian.

Urban legend berikutnya dijamin bikin kamu merinding. KLIK NEXT....

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags