1. Home
  2. ยป
  3. Selebritis
17 Februari 2022 02:55

Beda penampilan 12 seleb usai operasi hidung, ada habiskan Rp 50 juta

Setelah operasi hidung ini, ada seleb yang mengalami pecah implan. Deta Jauda Najmah

Brilio.net - Demi menjaga penampilan, para selebriti kerap melakukan berbagai perawatan kecantikan. Bahkan, ada yang melakukan operasi untuk mengubah bagian wajahnya, misalnya operasi hidung.

Biasanya operasi hidung dilakukan untuk memperbaiki tulang hidung hingga membuat hidung terlihat lebih lurus dan mancung. Namun, memang ada beberapa efek samping pascaoperasi. Efek sampingnya pun berbeda tiap orang, tergantung metabolisme tubuh, jenis kulit, hingga bentuk tulang yang direkonstruksi.

BACA JUGA :
Alami efek samping usai oplas, ini 9 foto terbaru putri Farida Nurhan


Para seleb ini pun sempat berbagi kisahnya saat operasi hidung hingga menunjukkan perubahan penampilannya. Lebih lanjut, berikut potret seleb usai operasi hidung, dilansir brilio.net dari berbagai sumber pada Rabu (16/2).

1. Bella Shofie memperbaiki tulang hidungnya agar semakin mancung. Ia melakukan operasi hidung dengan tambahan yang diambil dari tulangnya sendiri.

BACA JUGA :
Beda penampilan 9 seleb usia 40-an sebelum dan sesudah tanam benang

foto: Instagram/@bellashofie_rigan

2. Nikita Mirzani juga melakukan operasi hidung yang tidak memakai implan, melainkan diambil dari telinganya. Menurutnya, operasi ini telah mengatasi sinus dan membuat pernafasannya jauh lebih baik.

foto: kapanlagi.com & Instagram/@nikitamirzanimawardi_17

3. Rachel Goddard dulu menderita sinus yang membuatnya sering terserang flu dan pilek dalam waktu yang lama. Karena itu, ia harus melakukan operasi rekonstruksi hidung untuk meluruskan bentuk tulang hidungnya.

foto: Instagram/@rachgoddard

4. Wajah Nita Thalia yang mengalami perubahan sempat dipertanyakan oleh publik. Nita Thalia pun membenarkan bahwa dirinya melakukan operasi hidung, namun ia tidak melakukan operasi plastik di bagian lain.

foto: Instagram/@nitatalia.real

5. Sempat dirumorkan melakukan permak wajah yang ektrem, Femmy Permatasari pun membuat klarifikasi bahwa dirinya hanya melakukan operasi untuk mengubah cuping hidungnya saja.

foto: Kapanlagi.com; Instagram/@femmypermatasari

6. Selanjutnya ada Widi 'Vierratale' yang kini tampil semakin cantik. Rahasia hidung mancung Widi rupanya adalah hasil dari perawatan filler hidung dan tanam benang.

foto: Kapanlagi.com

7. Awkarin juga melakukan operasi berupa nose filler yang membuat hidungnya semakin mancung. Pemilik nama asli Karin Novilda ini mengungkap hal tersebut di salah satu postingannya di Instagram.

foto: Instagram/@awkarin

8. Semasa muda, Mpok Atiek rupanya sering melakukan operasi wajah, salah satunya dengan menyuntikkan silikon di bagian hidungnya.

foto: istimewa

9. Barbie Kumalasari sudah tiga kali melakukan kuret hidung karena infeksi filler. Setelah itu, ia baru menjalani operasi hidung untuk keempat kalinya. Ia mengaku telah menghabiskan dana Rp 50 juta untuk operasi hidung.

foto: Instagram/@barbiekumasari

10. Melakukan operasi karena hidungnya miring, Angela Lee sempat dibuat terkejut karena implannya jebol. Angela Lee mengungkap bahwa hal ini terjadi karena ia memiliki jenis kulit yang tipis.

foto: Instagram/@angelalee87

11. DJ Bebby Fey pun mengalami hal serupa, ia menggunakan implan hidung bentuk I di ujung tulang rawan. Namun sayangnya, ia memergoki implan hidungnya jebol hingga bernanah.

foto: Instagram/@bebby_fey

12. Selebgram sekaligus putri Farida Nurhan, Permesta Dhyaz juga melakukan operasi hidung. Ia sempat mengalami efek samping berupa bengkak dan lebam. Syukurlah kini kondisinya sudah membaik dan hasil operasinya pun memuaskan.

foto: Instagram/@permestadhyaz

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags