1. Home
  2. ยป
  3. Selebritis
18 Juli 2017 08:07

8 Seleb Hollywood ini selalu perankan karakter sama di berbagai film

Kebetulan atau gimana ya? Rizky Mandasari

Brilio.net - Beberapa aktor dan aktris dikenal karena perannya yang sangat mengesankan. Selain itu juga dikenal karena fisiknya. Mereka diharuskan memiliki bentuk tubuh tertentu atau gaya rambut sesuai dengan peran yang akan dimainkan. Bahkan ada yang rela menurunkan berat badannya secara drastis serta menghabiskan waktu di tempat rehabilitasi narkoba demi peran.

Nah, ternyata ada juga aktor dan aktris yang kerap memainkan karakter yang sama di berbagai film. Para seleb ini selalu saja mendapatkan peran yang persis seperti di film sebelumnya. Mau tahu siapa saja? Yuk simak 8 seleb Hollywood yang selalu perankan karakter yang sama di berbagai film seperti brilio.net lansir dari Her Beauty, Senin (17/7).

BACA JUGA :
Novel best seller 'Dilan' akan difilmkan, ini potret para pemainnya



1. Seth Rogen.


foto: fanworld.co


Aktor satu ini kerap mendapatkan karakter pria paruh baya kocak yang ramah. Karakternya ini adalah orang yang bermaksud baik namun selalu tak sengaja terlibat dengan kekacauan di sekitarnya. Seperti di filmnya Pineapple Express dan This Is The End.

BACA JUGA :
10 Foto Trey Smith, putra sulung Will Smith yang jarang publik tahu

2. Paul Rudd


foto: collider.com


Tak jauh seperti Seth Rogen, Bintang Ant Man ini juga selalu mendapatkan karakter menjadi pria paruh baya di beberapa film komedi seperti Knocked Up. Ia juga memerankan karakter yang sama di film This Is 40 dan I Love You Man.


3. Helena Bonham Carter.


foto: hollywoodreporter.com


Mantan istri sutradara Tim Burton ini memang dikenal karena penampilannya yang gothic dalam berbagai film. Ia selalu mendapatkan peran sebagai wanita liar yang eksentrik seperti di film Harry Potter, Fight Club, Alice In Wonderland, Dark Shadow dan Sweeney Todd.


4. Michael Cera.


foto: filmgarb.com


Pria ini selalu memerankan karakter remaja yang canggung dalam berbagai filmnya. Ia terkenal memainkan perannya itu di film Superbad, Juno dan Scott Pilgrim VS The World.


5. Michelle Rodriguez.


foto: GQ.com


Aktris yang terkenal berperan sebagai kekasih Vin Diesel di film franchise The Fast and The Furious ini sebelumnya memainkan karakter setipe Lara Tomb. Peran cewek berbadan atletis yang jago menggunakan senjata, seperti di film The Fast and The Furious, Machete Kills dan Battle: Los Angeles.

6. Bruce Willis.


foto: flickeringmyth.com


Aktor legendaris satu ini selalu perankan karakter pria hebat dengan otot lengan yang menarik mata. Seperti di film The Fifth Element, Die hard, Looper dan lainnya.

7. Zooey Deschanel.


foto: twitter.com


Zooey kerap memainkan karakter cewek aneh lengkap dengan kacamata di berbagai filmnya. Seperti di film 500 Days Of Summer, Elf, Yes Man dan bahkan di film Almost Famous.


8. Jason Statham.


foto: pinterest.com


Pria botak ini termasuk dalam deretan aktor kelas A dengan aksen British dan istri supermodel. Ia selalu memainkan peran persis seperti James Bond, agen tampan yang bikin cewek terpikat. Seperti di film The Transporter, Spt, The Mechanic dan lainnya.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags