1. Home
  2. ยป
  3. Ngakak!
26 Juli 2017 20:02

5.000 WNI siap pindah ke negara di luar angkasa bernama Asgardia

Wah, namanya mirip dengan negara asal Thor. Angga Roni Priambodo

Brilio.net - Konsep negara di luar angkasa bernama Asgardia yang pertama digagas oleh pendiri Aerospace International Research Center di Rusia bernama Igor Ashurbeyli ternyata menarik minat banyak orang. Hingga Rabu (26/7), situs Asgardia mencatat ada 276.634 orang siap pindah ke Asgardia.

Menariknya, dari 276.634, sekitar 5 ribunya berasal dari Indonesia. Statistik yang brilio.net lansir dari asgardia.space, Kamis (26/7), sebesar 84% Warga Negara Indonesia (WNI) peminat yang siap pindah ke Asgardia adalah laki-laki, sementara 16% sisanya adalah perempuan.

BACA JUGA :
NASA berhasil rekam badai raksasa di Jupiter


Jakarta menjadi penyumbang terbesar jumlah penduduk Indonesia yang siap pindah ke negara yang direncanakan berada di sekitar ketinggian 161-321 kilometer dari permukaan bumi dengan 1010 orang. Bandung dan Surabaya menyusul di bawahnya dengan masing-masih 391 dan 285 orang.

Untuk menjadi seorang Asgardian, sebutan untuk penduduk Asgardia, kamu hanya harus berusia 18 tahun keatas. Selebihnya nggak ada deskripsi khusus soal jenis kelamim, ras, agama ataupun kebangsaannya. Kamu tertarik mendaftar?

BACA JUGA :
Pesawat NASA berhasil menembus cincin Saturnus

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags