1. Home
  2. ยป
  3. Jalan-Jalan
21 Juli 2017 00:06

Ini alasan orang Indonesia tertarik berwisata ke Selandia Baru

Banyak yang liburan bulan madu. Syifa Fauziah

Brilio.net - Saat ini Selandia Baru merupakan negara yang sedang menjadi perhatian para wisatawan di seluruh dunia. Terlebih lagi untuk para wisatawan yang berada di Indonesia.

Vice President Commercial Dwidaya Tour, Hendriyapto mengatakan bahwa untuk tahun ini, banyak masyarakat Indonesia memilih Selandia Baru sebagai destinasi wisata.

BACA JUGA :
Bukan Prancis, ini negara favorit orang Indonesia liburan ke Eropa


"Tren ke New Zealand tahun ini cukup baik. Meski Jepang dan Korea masih jadi pilihan wisatawan Indonesia, namun New Zealand pertumbuhannya paling tinggi," jelasnya.

Pada semester I tahun 2017 jumlah masyarakat Indonesia berlibur ke Selandia Baru hingga 80 grup, dalam satu grup terdiri dari 20 orang. Jumlah tersebut lebih tinggi 10 kali lipat dibanding jumlah masyarakat Indonesia yang pergi ke Jepang dan Korea. Itu pun tak lepas dari peran pihak pariwisata pemerintah Selandia Baru.

"Kami juga melakukan kemitraan dengan pihak sana dan mengajak Nadine Chandrawinata sebagai duta pariwisata Selandia Baru," jelasnya.

BACA JUGA :
8 Potret uniknya wisata sentuh paus, terlihat jinak banget

Sementara itu, Marketing Communication Manager Dwidaya Tour, Yanty Wijaya, menjelaskan alasan wisatawan Indonesia lebih memilih Selandia Baru karena negara tersebut memiliki pemandangan yang sangat indah. Biasanya, wisatawan Indoensia yang berkunjung ke sana untuk bulan madu.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags