1. Home
  2. ยป
  3. Creator
24 Juni 2019 13:07

Sering sakit kepala? 3 Buah ini bisa meringankan rasa sakitnya

Sakit kepala merupakan salah satu keluhan medis yang sering terjadi, dan orang sering mengalami kejadian tersebut beberapa kali dalam hidupnya. Mari Berbagi

Sakit yang timbul disebabkan oleh sakit kepala berasal dari campuran sinyal antara otak, pembuluh darah, dan saraf di dekatnya. Saraf khusus di pembuluh darah dan otot kepala seseorang hidup dan mengirim sinyal rasa sakit ke otak. Namun, tidak jelas cara sinyal-sinyal ini diaktifkan pada awalnya.

Sakit kepala yang menyerang terkadang dapat tidak tertahankan. Maka dari itu, terdapat beberapa buah yang ampuh untuk mengatasi sakit kepala yang terjadi, yaitu:


1. Melon.

Melon dapat menjadi salah satu buah untuk menghentikan sakit kepala. Pasalnya, buah ini mengandung air dan kalium yang tinggi sehingga dapat mengurangi kelebihan natrium dan dehidrasi di dalam tubuh. Satu buah melon ukuran sedang juga dapat memenuhi 16 persen asupan cairan harianmu.

Disebutkan juga bahwa buah tersebut dapat membantu menstabilkan kadar insulin. Karenagula darah rendah adalah pemicu sakit kepala, lebih banyak magnesium dapat membantu mengatur kadar gula darah kamu dan mengurangi sakit kepala yang terjadi.

2. Ceri.

Ceri juga termasuk buah yang dapat mencegah terjadinya sakit kepala pada seseorang. Buah tersebut mengandung cairan yang dapat mengatasi dehidrasi. Selain itu, senyawa dalam buah tersebut dapat berubah oksida nitrat dalam darah, yang dapat melindungi kepala dari sakit kepala dan migrain.

3. Semangka.

Sama seperti sebelumnya, semangka mengandung banyak cairan yang dapat mengatasi dehidrasi dalam tubuh. Air di dalam buah tersebut mengandung mineral penting, seperti magnesium yang dapat mencegah terjadinya sakit kepala. Kamu dapat memakan langsung buah ini atau diolah sesuai selera kamu.

Itulah beberapa buah yang bisa untuk mengatasi rasa sakit kepala kalian. Terima kasih.

(brl/red)

Source:

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
MOST POPULAR
Today Tags