1. Home
  2. ยป
  3. Creator
9 Januari 2018 20:45

7 Penampakan Masjid Kristal yang keindahannya memukau

Masjid indah ini berada di Terengganu, Malaysia. Aditya Novianda

Salah satu dari masjid-masjid di Malaysia ada yang terkenal karena desain dan tampilannya yang indah. Masjid itu adalah Masjid Kristal atau Crystal Mosque. Masjid kristal ini terletak di kota pesisir Kuala Terengganu di negara bagian Terengganu. Masjid ini terbuat dari baja dan kaca, menyajikan veneer seperti kristal yang menciptakan kesan indah di setiap waktu yang berbeda dalam sehari.

Masjid ini dibangun selama 2 tahun, mulai dari tahun 2006 sampai 2008 oleh Sultan Mizan Zainal Abidin dari Trengganu. Tempat ibadah ini diresmikan oleh Dipertuan Agong Ketigabelas pada 8 Februari 2008. Masjid ini juga dapat menampung 1.500 jamaah. Masjid ini memiliki penampilan seperti kristal karena penggunaan baja dan kaca dalam strukturnya.


Di samping itu, desain masjid ini menggabungkan unsur Moor dan Gothic dalam gaya kontemprer. Ruang ibadah utama menampung lampu kristal yang membuat titik tengah ruangan. Kaligrafi-kaligrafi indah yang indah terukir meningkatkan tampilan kaca-kaca jendela dan pintu. Karpet lembut terasa hangat dan nyaman di bawah kaki para jamaah dan pengunjung. Nah, berikut foto-fotonya yang memukau.

1. Tampak warna hijau.


2. Tampak warna abu-abu.


3. Tampak warna biru.


4. Tampak warna keemasan.


5. Bagian dalam masjid kristal.


6. Para jamaah yang sedang menjalankan ibadah.


7. Struktur dan desainnya yang amazing.

(brl/fen)

Source:

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
MOST POPULAR
Today Tags