1. Home
  2. ยป
  3. Creator
4 Juni 2018 13:12

15 Potret kehidupan sehari-hari orang Indonesia di desa, seru!

Herman Damar mendokumentasikan kehidupan sehari-hari warga di sebuah desa yang nyaris tak terjamah teknologi modern. Fikri Alfathan

Herman Damar, seorang fotografer otodidak asal Indonesia ini mendokumentasikan momen-momen indah di kehidupan sehari-hari para warga yang tinggal di desa di luar perkotaan Jakarta. Karya fotografinya menggambarkan keindahan alam Indonesia. Damar mendokumentasikan kehidupan sehari-hari para warga kampung ini dengan kamera Canon 550D. Hasilnya sangat indah dan penuh warna. Selain itu, foto anak-anak yang bermain di kampung terlihat sangat menyenangkan dan mengundang senyuman.

Nah, berikut ini adalah beberapa foto hasil jepretan Herman yang dilansir dari Boredpanda.com.


1. Seorang kakak memandikan kedua adik laki-lakinya.

2. Anak-anak di kampung ini senang bermain dengan alat-alat yang mereka buat sendiri, salah satunya adalah tembakan air dari bambu ini.

3. Hiburan lainnya yang dilakukan oleh anak-anak di kampung ini.

4. Seorang petani memandikan kerbaunya.

5. Anak-anak bermain dengan rakit di sungai yang ada di kampung ini.

6. Seorang anak bermain dengan ayamnya.

7. Seorang kakek mengajarkan sesuatu kepada cucunya sembari menjaga kerbau.

8. Seorang anak perempuan memberikan senyuman yang lebar untuk neneknya.

9. Para anak-anak bermain bola tanpa mengenakan baju di tengah hujan.

10. Seorang anak perempuan sedang mencuci baju.

11. Seorang ibu yang memberikan suaminya minuman di tengah pekerjaannya.

12. Anak-anak dengan seragam Sekolah Dasar (SD) menunggangi kerbau dengan membawa bendera Merah Putih.

13. Seorang anak lelaki bermain suling di depan seorang anak perempuan di tepi sungai.

14. Para anak dengan peliharaan mereka masing-masing sedang bersenda gurau.

15. Anak-anak di kampung ini juga terkadang bermain Kuda Lumping untuk mengisi waktu mereka.

Dilansir dari Boredpanda.com, Herman berkata, "Orang-orang Indonesia sangat beragam dan mereka sangat sopan. Mereka juga sangat senang ketika aku mengambil gambar kegiatan mereka. Hal terbaik dalam mendokumentasikan kegiatan sehari-hari mereka adalah aku dapat menjalin hubungan langsung dengan mereka, kebahagiaan mereka dan kehidupan mereka. Aku sangat senang mengambil gambar kegiatan mereka dengan kameraku. Indonesia adalah negara yang kaya akan kultur dan keberagaman. Indonesia juga memiliki banyak pulau-pulau yang sangat indah. Selain itu, orang-orang Indonesia juga sangat bersahabat. Untuk benar-benar memahami kultur dan karakter mereka, waktu terbaik untuk mengenal mereka adalah pada pagi hari sekitar jam 7 sampai jam 9. Kebanyakan foto-foto yang dihasilkan diambil secara spontan walaupun terkadang aku juga membantu mereka bergaya di depan kamera."

(brl/red)

Source:

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
MOST POPULAR
Today Tags