1. Home
  2. ยป
  3. Creator
25 September 2017 15:52

Intip gaya kece Chanyeol EXO di London Fashion Week, yuk!

Momen Chanyeol EXO di London Fashion Week 2017 Andi Rizcha

Awal tahun 2017, Sehun EXO menghadiri Paris Fashion Week. Menyusl jejak teman satu grubnya, kali ini giliran Chanyeol EXO diundang untuk menghadiri London Fashion Week sekaligus mempresentasikan Korea Selatandi fashion show Tommy Hilfiger.




Sebelumnya, para EXO-L (sebutan untuk penggemar EXO) sempat dibuat terkejut dengan keberangkatan Chanyeol ke London, Inggris. Dengan Outfit casual serba Tommy Hilfiger, Chanyeol terlihat mempesona!


Tentu saja kedatangan salah satu member boy grup korea ternama ini langsung sukses mencuri perhatian. Para fans pun mendapatkan kesempatan langka untuk bertemu langsung dengan rapper bertubuh tinggi bak model ini. Ia juga menarik perhatian para pecinta fashion dan juga media fashion internasional seperti Vogue dan The Fashion Law.


Saat menghadiri London Fashion Week untuk gelaran Tommy Hilfiger,Chanyeolsendiri malam itu mengenakan busana rancangan sang pemilik acara, Tommy Hilfiger.Tampil kasual berbalutkan plaid shirt, kaus putih, dan color-blocked windbreaker serba Tommy Hilfiger, Ia terlihat fashionable tanpa harus tampil berlebihan.

Beberapa momen saat Chanyeol berada di London Fashion Week.



Chanyeol juga terlihat duduk difront row bersama selebriti danfashion peopleseperti Erin O' Connor dan Pyper America.Showtersebut juga dihadiri oleh banyak selebriti dunia lainnya seperti Neymar Jr, Lewis Hamilton, Poppy Delevingne, Lara Stone dan masih banyak lagi. Deretan model terkenal pun memenuhi acara ini misalnya saja Hadid Family yaitu Gigi, Bella dan Anwar, lalu Lucky Blue Smith, Sara Sampaio, Presley Gerber, Hailey Baldwin dan masih banyak lagi.

Gimana nih guys, si Chanyeol kece banget kan?

(brl/tin)

Source:

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
MOST POPULAR
Today Tags