1. Home
  2. ยป
  3. Creator
10 September 2018 11:53

Begini 4 cara menabung ala miliarder, boleh dicoba nih

Daripada penghasilanmu justru habis tak tahu ke mana, ada baiknya kamu tabung dengan cara ini. Simon Rajagukguk

Jika kamu seorang karyawan yang ingin mempunyai tabungan dengan jumlah besar dan sudah mencoba beberapa cara untuk menabung, tetapi tetap saja hasilnya tidak maksimal, kamu harus mencari referensi dari orang yang berpengalaman dalam hal tersebut.Di sini ada 4cara menabung ala miliarder yang bisa kamu coba. Namanya saja sudah miliarder, pastinya orang tersebut sudah mempunyai harta bermiliar-miliar rupiah. Untuk mencapai jumlah tersebut tentunya tidak mudah, butuh usaha yang keras untuk meraihnya. Tetapi hal tersebut bisa kamu raih jika serius dan tekun mencoba cara ini.

1. Menabung dengan sistem autodebet.


Menabung dengan sistem seperti ini, nantinya tabunganmu bakal diambil langsung oleh pihak bank sesuai jumlah dan tanggal yang sudah kamu tentukan. Jadi dengan cara ini bakal membawamu untuk terus menabung dan menjauhkan kamu dari gaya hidup boros.

2. Mempunyai penghasilan tambahan dan tabung penghasilan tertinggi.

Dengan cara seperti ini, kamu bisa mengontrol dengan baik keuanganmu. Karena kamu mempunyai 2 penghasilan, maka penghasilan terkecil dapat kamu pakai untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari. Sedangkan penghasilan terbesar dapat kamu tabung seluruhnya.

3. Menggunakan sistem 50-30-20.

Cara ini biasanya dilakukan oleh miliarder dengan satu penghasilan. Kamu harus berani untuk menabungkan 50% penghasilanmu, 30% untuk mencukupi kebutuhan harian, dan 20% sebagai cadangan keuangan. Cadangan keuangan yang dimaksud adalah jika mungkin ada kebutuhan lain yang memang diperlukan. Tetapi jika tidak ada pengeluaran lainnya, kamu bisa saja menabungkan penghasilan tersebut.

4. Menabung dengan aset.

Aset yang dimaksud adalah investasi. Kamu bisa mengikuti investasi kecil-kecilan, seperti reksadana, saham, emas, dll. Cara ini tergolong lebih aman dibandingkan kamu menabung di bank yang memakai bunga potongan per bulannya.

Nah, itulah 4 cara menabung ala miliarder yang wajib kamu coba. Menabung itu sangat penting, karena kita tidak bisa menebak akan seperti apa atau akan sebesar apa pengeluaran di masa yang akan datang. Dengan adanya tabungan, nantinya akan membantu di masa tuamu.

(brl/red)

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
MOST POPULAR
Today Tags