1. Home
  2. ยป
  3. Creator
12 Desember 2018 10:03

6 Fakta tentang Indomie yang sekarang mendunia

Mie instan lezat ini menjadi makanan favorit di berbagai negara. Elsa Nisa

Indomie merupakan salah satu produk makanan instan yang diproduksi oleh PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (ICBP). Mie instan yang lezat ini sudah diproduksi sejak tahun 1992. Oleh karena itu nggak bakalan heran jika mie instan ini sudah sangat populer di negara kita.

Tapi kalian tahu nggak, kalau Indomie itu sudah terkenal di seluruh dunia. Bahkan, Indomie dijadikan makanan pokok kedua lho di Nigeria. Berikut ini fakta-fakta menarik tentang Indomie yang sudah dirangkum dari berbagai sumber.


1. Pabrik Indomie sudah didirikan di banyak negara.

Yup. Benar sekali. Indomie sudah punya banyak pabrik di banyak negara. Itu semua karena Indomie punya banyak sekali penggemar. Pabrik Indomie sudah didirikan di Malaysia, Saudi Arabia, Nigeria, Suriah, sampai Mesir lho. Indomie juga telah diekspor ke 100 negara.

2. Indomie jadi makanan pokok kedua di Nigeria.

Karena rasanya yang lezat dan harganya murah, ditambah cara membuatnya yang mudah, orang Nigeria menjadikan Indomie sebagai makan pokok kedua mereka setelah beras. Ada juga lho, restoran di Nigeria yang menyediakan khusus menu Indomie.

3. Indomie dijadikan kata ganti untuk mie.

Karena Indomie sudah sangat mengakar di Nigeria, orang sana menyebut mie dengan Indomie. Seperti saat orang indonesia menyebut air mineral dengan Aqua.

4. Pernah diklaim sebagai produk dari negara lain.

Indomie pernah diklaim sebagai produk dari Jepang. Saking memasyarakatnya, orang Nigeria juga mengklaim bahwa Indomie adalah produk dari negara mereka.

5. Dinobatkan sebagai mie instan terenak di dunia.

Seorang reviewer mi instan yang telah mencoba lebih dari 1.100 mie instan di dunia, Hans Lienesch, menobatkan Indomie sebagai mie instan terenak yang pernah dicobanya. Peringkat pertama adalah Indomie Special Fried Curly Noodles dan peringkat kedua adalah Indomie Mi Goreng Rasa Ayam Panggang.

6. Semua kesuksesan di atas diawali dengan usaha yang keras.

Indomie tak terkenal begitu saja. PT Indofood Sukses Makmur sudah memasarkan produk mereka sejak 1992 silam. Di Nigeria sana, Indomie pertama kali diperkenalkan dengan cara door to door. Hal ini dilakukan karena mie instan belum terlalu dikenal di sana.

(brl/red)

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
MOST POPULAR
Today Tags