1. Home
  2. ยป
  3. Creator
26 September 2018 16:33

5 Fakta menarik dari Kamp Konsentrasi Dachau, Jerman

Dachau, kota kecil di Utara Muchen, Jerman ternyata memiliki sejarah kelam saat Perang Dunia kedua. Cecilia Astri

Traveling selalu menjadi hal yang menyenangkan bagi semua orang. Ada yang senang shopping, menikmati laut biru dan pasir putih, menjelajah daerah terpencil untuk menemukan spesies binatang langka, naik gunung, bahkan museum. Bagi kamu traveler yang senang belajar sejarah dan akan berencana ke Munchen, Jerman, kamu bisa merencanakan perjalanan ke Dachau, kota kecil di utara Munchen untuk melihat secara langsung lokasi Kamp Konsentrasi Perang Dunia II.

Berikut 5 fakta menarik dari lokasi kamp :


1) Menurut sejarah, warga sekitar Dachau tidak mengetahui bahwa tempat mereka tinggal bersebelahan dengan lokasi Kamp Konsentrasi. Warga mengetahuinya ketika tentara Amerika Serikat menembus pertahanan tentara Nazi saat itu.

Koleksi foto pribadi

2) Lokasi Kamp Konsentrasi sekarang menjadi lokasi wisata sejarah yang sering dikunjungi wisatawan. Ada peraturan unik yang berlaku di tempat ini yaitu pengunjung dilarang makan untuk menghormati korban peperangan.

Sumber : google

3) Lokasi Kamp Konsentrasi Dachau ini luas banget. Menelusuri lokasi ini diselimuti perasaan sedih membayangkan apa yang terjadi pada saat itu. Di foto ini terdapat bekas-bekas barak yang telah rata dengan tanah.

Koleksi foto pribadi

4) Rumah bata merah yang masih berdiri kokoh ini merupakan lokasi pemusnahan korban kamp konsentrasi menggunakan gas beracun.

Koleksi foto pribadi

5) Slogan Arbeit Macht Frei atau 'Work Sets You Free' terpasang di pintu gerbang masuk lokasi kamp. Slogan tersebut memiliki nada sinis para tahanan kamp yang keluar dari kamp di siang hari untuk bekerja di proyek bangunan atau di ladang disuruh berbaris melalui gerbang itu pada saat musik dari orkestra dibunyikan.

Koleksi foto pribadi

Berkunjung ke lokasi wisata yang memiliki sejarah perang seringkali mengingatkan para traveler untuk selalu bersyukur diberi kehidupan yang layak saat ini. Setuju?

(brl/red)

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
MOST POPULAR
Today Tags