1. Home
  2. ยป
  3. Cewek
17 Desember 2015 13:33

7 Tren kecantikan paling nggak masuk akal di tahun 2015, ngeri abis!

Namun yang perlu digarisbawahi, tren kecantikan yang sudah dibagikan selama ini terkadang sangatlah ekstrem dan tidak masuk akal. Erina Wardoyo

Brilio.net - Namanya tren memang selalu berubah sewaktu-waktu. Apalagi jika sudah menyangkut tentang teknologi, fashion dan kecantikan. Ya, sepanjang tahun 2015 ini sudah bisa ditemukan ada banyak sekali tren kecantikan yang berkembang di kalangan kaum hawa.

Tren kecantikan yang berkembang pun tak sekedar didominasi para artis saja, namun juga para pengguna YouTube. Mereka membagikan berbagai tutorial kecantikan dalam bentuk video. Namun yang perlu digarisbawahi, tren kecantikan yang mereka bagikan terkadang sangatlah ekstrem dan tidak masuk akal.

Mau tahu apa saja? Simak ulasannya di bawah ini, seperti yang sudah brilio.net lansir dari dailymail, Kamis (17/12):


1. Keriting bulu mata menggunakan api

BACA JUGA :
Tren alis terbaru: Tipis, pekat dan segaris, tertarik mencoba ladies?


Jika yang dikeriting itu biasanya adalah rambut, namun tren 2015 justru beralih ke bulu mata. Duh, emang bisa? Salah seorang pengguna YouTube, t0inky, membagikan tutorial tentang bagaimana mengeriting bulu mata. Alat yang digunakan pun cukup ekstrem, yakni sebatang kayu pipih dan api. Kayu itu dipanaskan dulu menggunakan api lalu dioleskan perlahan ke bulu mata untuk memberi efek bergelombang. Hii, apa kamu berani mencobanya juga?


2. Bibir tebal ala Kylie Jenner

Artis muda Kylie Jenner memang sedang meroket karirnya di tahun 2015 ini. Salah satu yang menarik dari adik Kendall Jenner ini adalah bibir tebalnya yang dinilai seksi oleh banyak orang. Tak heran jika banyak wanita yang melakukan banyak cara untuk bisa memiliki bibir tebal seperti Kylie. Bahkan mereka membuat hashtag di Twitter maupun Instagram #kyliejennerchallenge bagi siapa saja yang bisa memiliki bibir tebal dalam sekejap. Akhirnya berbagai cara dilakukan seperti menyedot botol secara berlebihan, hingga menggunakan alat untuk memperbesar bibir. Duh, ada-ada saja ya?


3. Menghilangkan rambut bercabang dengan api

BACA JUGA :
9 Tren kecantikan paling menyakitkan dalam sejarah

Tahun 2015 bisa disebut tahun menggilanya perawatan kecantikan dengan api. Setelah tren mengeriting bulu mata dengan api, kini ada juga tren menghilangkan rambut bercabang dengan api, waduh! Tren ini diperkenalkan oleh model Brasil bernama Barbara Fialbo. Caranya sama seperti menggunakan hairdryer, namun ini diganti dengan api.


4. Makeup menggunakan pensil warna

Tak ada rotan akar pun jadi, pepatah itulah yang mungkin digunakan oleh pengguna YouTube, Rclbeauty101. Alih-alih menggunakan pensil alis, eyeliner atau lipstik, dia justru menggantinya dengan pensil warna. Meski terdengar aneh, namun hasilnya tetap memukau lho. Kamu mau coba juga?


5. Penggunaan korset berlebihan untuk pinggang ramping

Obsesi wanita untuk menjadi yang paling langsing memang sangatlah tinggi. Maka tak heran jika kamu banyak menemukan para wanita rela bersakit-sakit menggunakan korset sepanjang hari demi mendapatkan pinggang yang super ramping. Namun kamu patut waspada, penggunaan korset yang berlebihan bisa membuat pendarahan internal dan tulang patah lho. Mau?


6. Lensa kontak ala karakter anime

Anime ternyata tak hanya terkenal di negaranya sendiri saja, Jepang, melainkan sudah mewabah ke negara-negara lainnya. Tak jarang orang berani melakukan apa saja agar bisa tampil total seimut karakter anime idolanya. Yang paling ngetren tahun ini adalah penggunaan lensa kontak warna warni untuk membentuk mata yang besar dan imut. Sayang tidak semua orang cocok menggunakan lensa kontak. Salah seorang wanita baru-baru ini ditemukan kornea matanya robek setelah menggunakan lensa kontak murahan supaya terlihat seperti karakter anime. Mau tampil cetar membahana tapi malah celaka.


7. Tato sinar matahari

Orang berkulit putih memang suka sekali berlibur ke pantai-pantai dengan harapan kulitnya bisa berubah warna menjadi kecokelatan eksotis. Namun tren yang berkembang sekarang, orang ke pantai untuk membentuk tato sinar matahari. Ini bukan tato, melainkan cara orang menempatkan pola-pola di kulitnya lalu tiduran di pantai. Saat selesai, kulit mereka akan membentuk pola belang-belang layaknya tato. Meski terlihat indah, namun kamu patut hati-hati. Sebab jika tidak menggunakan krim tabir surya yang benar bisa berisiko kanker kulit, keriput dan bintik-bintik.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags