Brilio.net - International Association of Athletics Federations (IAAF) World Championships ke-15 yang diselenggarakan di National Stadium Beijing menyisakan kisah tak terlupakan bagi pelari asal Amerika Serikat Molly Huddle (30). Pada kejuaraan atletik tersebut Huddle berada di posisi ketiga. Ketika itu dia berhasil melalui 9.999 meter. Garis finish pun sudah ada di depan mata. Sayangnya kemenangan memegang medali perunggu hanya tinggal khayalan yang tak terwujudkan.

Pasalnya ketika tersisa satu meter Emily Infeld, rekan satu negaranya menyalip. Kejadian yang menyisakan penyesalan ini dikarenakan dia memperlambat larinya untuk melakukan selebrasi meskipun kakinya belum melewati garis finish.

Emily Infeld finish dengan waktu 31.43.49, mendahului Molly Huddle yang menghabiskan waktu 31:43.58, seperti dikutip dari daily mail. "Di setengah langkah terakhir saya terlalu memperlambat gerak saya," ucap Huddle penuh kecewa. Pekan lalu Huddle tak seberuntung tahun sebelumnya. Dia berhasil meraih medali emas pada gelaran Boston Athletic Association pada 19 April 2014.

"Saya merasa sedikit bersalah, tidak menyangka aku jarak kami benar-benar dekat. Saya hanya berusaha berlari mengikuti lintasan. Saya benar-benar senang," aku Emily.