Brilio.net - Ada berbagai macam tipe jalinan hubungan dalam hidup manusia, tak melulu cinta ada pula persahabatan. Terkadang persahabatan juga tak lepas dari bumbu percintaan. Beberapa harus berakhir karena ada yang sedang dilanda kasmaran atau mungkin hanya karena kesalahpahaman semata layaknya kisah yang disampaikan oleh Kaila Ramdani (17) melalui layanan bebas pulsa story telling brilio.net 0-800-1-555-999, Rabu (4/11).

Persahabatan yang telah terjalin dengan kelima sahabatnya semenjak sekolah menengah pertama (SMP) kini mulai merenggang. Salah satu diantara mereka melanjutkan sekolah di Sekolah Menengah Atas yang berbeda sehingga sudah tak lagi sering menghabiskan waktu bersama dan sisanya masuk di SMA yang sama tetapi dengan penjurusan yang berbeda. Alasan lain adalah karena ada kesalahpahaman antara Kaila dan Dian tentang lelaki yang kebetulan satu kelas dan memang dekat dengan Kaila.

Secara pribadi Kaila lebih memilih persahabatannya daripada harus renggang karena seorang lelaki. Lagipula ia memang tak memiliki perasaan apa pun terhahap lelaki tersebut karena sudah menaruh hati pada orang lain. Namun, meski sudah mencoba beberapa kali menjelaskan, Dian tetap tak percaya pada Kaila.

Salah paham ini terjadi ketika Dian secara tak sengaja membaca diary Kaila yang menuliskan kekagumannya terhadap sesosok laki-laki. Secara sepihak, Dian menyimpulkan bahwa lelaki tersebut adalah sosok yang dekat dengan Kaila di sekolah dan sosok yang sedang ditaksirnya.

Sejak kelas 1 SMP sampai sekarang Kaila tinggal di pondok pesantren yang tak jauh dari rumahnya. Awalnya itu adalah keinginan orangtuanya, tapi lama kemudian Kaila juga menikmati kehidupannya di pesantren. Sebagai gadis berhijab, Kaila adalah sosok yang kurang feminin. Bahkan ia sudah menyukai balap motor sejak SMP. Baginya itu adalah hobi yang menyenangkan, namun orangtuanya tak mengetahui tentang kegiatannya ini.

"Sudah sekitar 3 bulan ini persabatan kami tak seperti dulu lagi sejak salah paham itu. Sekarang ke mana-mana paling cuma bertiga aja soalnya yang satu lebih sibuk di perpustakaan," tutur gadis asal Kuningan, Jawa Barat ini tentang persahabatannya.

Kaila juga menambahkan bahwa Dian sampai tega mengatakan kalau dirinya teman makan teman karena dianggap telah merebut lelaki yang disukainya. Hingga kini Kaila mengaku masih bingung bagaimana cara agar ia bisa memperbaiki persahabatannya. Semua penjelasan yang ia coba berikan pada Diana seakan tak berarti.

Cerita ini disampaikan melalui telepon bebas pulsa Brilio.net di nomor 0-800-1-555-999. Semua orang punya cerita. Ya, siapapun termasuk kamu punya kisah tersembunyi baik cerita sukses, lucu, sedih, inspiratif, misteri, petualangan menyaksikan keindahan alam, ketidakberuntungan, atau perjuangan hidup yang selama ini hanya kamu simpan sendiri. Kamu tentu juga punya cerita menarik untuk dibagikan kepada kami. Telepon kami, bagikan ceritamu!