Brilio.net - Ann dan Ken Fredericks menikah pada 19 Agustus 1955. Usia pernikahan mereka kini sudah masuk 60 tahun. Setiap tahun mereka merayakannya dengan makan masing-masing sepotong kue pengantin dari pernikahan mereka dulu.

Dikutip brilio.net dari ABC News, Senin (31/8), kue tersebut dibuat oleh Ann, kue dengan tiga lapisan itu dipanggang sekitar dua bulan sebelum pernikahan sehingga bisa tahan dalam waktu yang lama. Fredericks menyimpannya dengan sangat hati-hati, bukan dalam kulkas namun di lemari dengan suhu kamar. Setiap tahun sebelum makan sepotong mereka melumurinya dengan brendi (anggur distilasi).

"Ini sedikit kering, dan tidak terasa terlalu buruk. Maksudku, tidak ada rasa tidak enaknya, hanya saja sedikit kering," kata perempuan 81 tahun itu. Kue itu dibungkus kembali dan disimpan dalam kaleng, lalu dimasukkan dalam lemari untuk ulang tahun berikutnya. Wow!

Keduanya berasal dari New York, namun sudah berdiam di Florida sejak tahun 1968. Pasangan ini bertemu di Syracuse University New York ketika Ann masih berstatus mahasiswa tingkat dua di keperawatan. Sedangkan kala itu Ken adalah mahasiswa pascasarjana di pendidikan musik.

60 Tahun pasangan ini simpan kue pernikahan, lalu dimakan setiap tahun

Sejak diberitakan di media, pasangan yang jika tidur selalu berpegangan tangan ini mendapat berkali-kali ucapan selamat melalui telepon. Ken dan Ann bukan orang yang sering berselancar di dunia maya sehingga belum melihat kisah mereka diberitakan di beberapa media online.

"Kami tidak pernah berpikir ini hal yang luar biasa. Harapannya, kami bisa melakukan ini lagi hingga beberapa tahun ke depan," imbuh Ann.

Simak penuturan mereka dalam video di bawah ini: