Brilio.net - Cowok itu nggak boleh nangis, ntar kayak perempuan. Hmm.., familiar dengan kalimat ini? Atau bahkan kamu malah sering mengatakan hal ini pada orang lain? Padahal kan semua manusia, cowok atau cewek, semua punya air mata dan sah-sah aja kan kalau meluapkan emosi dengan menangis? Ya nggak?

Manusia sendiri memproduksi rata-rata 300 ml air mata setiap harinya yang berupa air mata basal, refreks, fisik maupun yang diproduksi karena emosi. Kalau dalam setahun, kira-kira sebanyak 30 galon. Wow!

Selain untuk melupakan emosi, ternyata menangis itu punya manfaat yang baik bagi tubuhmu, lho. Bahkan menurut Sharon Martin, seorang psikoterapis, seperti dilansir brilio.net dari Medical Daily, Selasa (26/5), menangis justru memberikan energi positif di dalam tubuh manusia. Nah, lho!

Berikut ini beberapa manfaat baik menangis yang justru menyehatkan tubuh.

1. Memperbaiki mood
Menurut studi yang dilakukan oleh University of South Florida, menangis bisa bikin mood menjadi lebih baik, bahkan jika dibandingkan dengan antidepresan sekalipun. Bahkan orang yang menderita gangguan kecemasan bisa menjadi lebih positif setelah menangis.

2. Melepaskan racun tubuh
Percaya nggak, menangis justru bisa melepaskan toksin dalam tubuhmu? Menurut penelitian, air mata yang diproduksi oleh stres akan membantu mengeluarkan zat kimia buruk dari dalam tubuh, seperti kadar kortisol maupun hormon-hormon penyebab stres itu sendiri. Selain menangis, toksin ini juga bisa keluar melalui keringat, urin, atau dengan menghembuskan nafas.

3. Memperbaiki penglihatan
Mata yang buram disebabkan oleh membran mata yang dehidrasi. Nah, jika menangis, air mata justru memberi pelumas pada bola mata dan kelopak yang sehingga mata menjadi lebih lembab, menghilangkan debu, serta membuat penglihatan menjadi lebih baik.

4. Membunuh bakteri
Air mata kita mengandung cairan lysozime yang bisa membunuh 90-95 bakteri bahkan hanya dalam waktu 5-10 menit. Cairan lysozyme sendiri juga ditemukan pada air susu ibu, cairan mani, air liur, dan lendir hidung.

5. Komunikasi
Ini nih salah satu alasan kenapa cewek suka banget nangis. Menangis itu adalah cara komunikasi untuk menunjukkan perasaan ketika kata-kata sudah tak mampu lagi berbicara. Lewat air mata, orang lain bisa ikut merasakan apa yang kita rasakan. Nah, cowok-cowok, jangan takut atau malu untuk menangis lagi ya? Kesehatanmu lho!

HOT NEWS:

VIDEO: Seramnya cacing ganas pemangsa ikan!

Orang ini berencana transplantasi kepala utuh pertama di dunia!

Pedagang-pedagang 'aneh' ini cuma ada di Indonesia

Waduh, bumi ternyata benar-benar hampir kiamat tahun 2012 lalu